Hore! Gedung PAUD Anak Bangsa Desa Rawa Sekip Diresmikan

Hore! Gedung PAUD Anak Bangsa Desa Rawa Sekip Diresmikan
Peresmian Gedung PAUD Anak Bangsa Desa Rawa Sekip Kecamatan Kuala Cenaku
KUALA CENAKU - Pemerintah Desa Rawa Sekip, Kecamatan Kuala Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menggelar acara peresmian Gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Anak Bangsa, Selasa (31/10/2017).
 
Gedung PAUD yang megah ini diresmikan oleh Bupati Inhu, H. Yopi Arianto yang diwakili oleh Camat Kuala Cenaku, Triyatno.
 
Hadir dalam acara tersebut, Bunda PAUD Kecamatan Kuala Cenaku, Kepala Desa Rawa Sekip beserta aparatur desa, FK, FT, PD, PLD, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan seluruh majlis guru, murid, dan wali murid PAUD Anak Bangsa.
 
Kepala Desa Rawa Sekip, Sriyanto saat ditemui mengatakan bahwa pembangunan Gedung PAUD ini bersumber dari Dana Desa (DD) Tahap 1 tahun 2017, dimana pembangunan ini sebelumnya sudah masuk dalam RPJM Desa Rawa Sekip.
 
Dengan telah diresmikannya Gedung PAUD Anak Bangsa ini, Kades berpesan kepada pengelola PAUD agar dapat menjaga dan merawat, serta menggunakan dengan sebaik-baiknya.
 
Dijelaskannya, saat ini jumlah murid PAUD Anak Bangsa berjumlah 18 murid dan sebelum ada bangunan gedung ini, proses belajar mengajar PAUD Anak Bangsa menggunakan bekas Masjid dan tentunya dengan sarana yang seadanya. 
 
"Alhamdulillah kini gedung sudah jadi, diharapkan dengan gedung baru ini membuat para guru dan murid  semakin semangat dalam melaksanakan proses belajar mengajar," harapnya.
 
Pada kesempatan tersebut, Kades yang dikenal ramah ini juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu baik moril maupun materil sehingga di Desa Rawa Sekip dapat berdiri Gedung PAUD yang megah untuk tempat belajarnya para generasi penerus bangsa.
 
"Ucapan terimakasih khusus kepada Presiden H. Joko Widodo dan Bapak Bupati Inhu H. Yopi Arianto serta Camat Kuala Cenaku Triyatno yang telah mendukung dan senantiasa memberikan motivasi sehingga pembangunan di Desa Rawa Sekip terus menggeliat setiap tahunnya," terang Kades Sriyanto.
 
Sementara itu, Camat Kuala Cenaku, Triyatno, mengaku sangat bangga dan mengapresiasi atas kerja keras dari pemerintah dan masyarakat Desa Rawa Sekip dalam pembangunan di Desa.
 
“Mewakili Pemerintah Kabupaten Inhu, saya selaku Camat Kuala Cenaku mengapresiasi dan bangga dengan apa yang telah ditunjukan oleh pemerintah dan masyarakat Desa Rawa Sekip dalam pembangunan, yang pada saat ini kita sudah lihat hasilnya, di mana salah satu pembangunan khususnya dibidang pendidikan sudah selesai pembangunannya dan siap untuk dipergunakan," ujarnya.
 
Camat yang dikenal bijaksana ini berharap semoga pengelola PAUD ini dapat memanfaatkan serta menjaga bangunan dengan sebaik mungkin dan mengunakan sesuai peruntukannya. (fer)

#Pendidikan

Index

Berita Lainnya

Index