Hari Terakhir Ngantor, Yopi Makan Siang Lesehan Bersama Cleaning Service dan Bagian Protokol

Hari Terakhir Ngantor, Yopi Makan Siang Lesehan Bersama Cleaning Service dan Bagian Protokol

INHU - Masa jabatan H. Yopi Arianto, SE sebagai Bupati Indragiri Hulu periode 2016 - 2021 berakhir pada 17 Februari 2021.

Memimpin Kabupaten Inhu selama dua periode tentu banyak meninggalkan kesan tersendiri bagi para ASN, Satpol PP hingga petugas cleaning service.

Dalam acara makan siang bersama yang digelar secara sederhana di Auditorium Yopi Arianto, Senin (15/2/2021) berbagai kesan disampaikan kepada Bupati Yopi.

Dhika Safitri, salah seorang ASN yang bertugas pada Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Inhu mengutarakan kesannya tentang kepemimpinan Bupati Yopi.

"Satu dasawarsa bukan waktu yang singkat, dari saya punya anak satu sampai punya anak tiga. Alhamdulillah saya masih setia mengabdi bersama kepemimpinan Bapak Bupati," ucapnya.

Bertugas sebagai pembawa acara dalam kegiatan mendampingi Bupati, Dhika merasa sangat bersyukur.

"Sama seperti bapak. Kami mencintai pekerjaan ini pak. Semoga apa yang telah kami berikan menjadi ladang amal atas bakti kepada daerah tercinta," ungkapnya.

Senada dengan Dhika, Ibu Niar mewakili petugas cleaning service mengaku bersyukur bekerja di bawah kepemimpinan Bupati Yopi.

Baginya, Bupati Yopi adalah sosok pemimpin yang benar - benar merakyat.
"Dan Alhamdulillah pak Bupati. Pada kepemimpinan Bapak, gaji kami petugas cleaning service bertambah pak," ujar Niar.

Sementara salah seorang perwakilan personil Satpol PP yang bertugas di penjagaan Kantor Bupati turut mengaku bangga.

Ia menilai bahwa Bupati Yopi adalah sosok pemimpin yang bersahabat. 

"Banyak kenangan bersama pak Bupati, baik dalam kedinasan maupun diluar kedinasan," ucapnya.

Ia pun turut mendoakan akan kesuksesan bagi Bupati Yopi meski tak lagi menjabat.

Sementara itu, Bupati H. Yopi Arianto sendiri mengucapkan terima kasihnya kepada ASN maupun personil Satpol PP dan Cleaning Service atas pengabdian dan sumbangsih mendampinginya dalam menjalankan tugas sebagai Bupati.

Yopi pun berharap segala yang telah berjalan baik dimasa kepemimpinannya dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.

"Bekerjalah dengan baik. Termasuk kantor ini, tolong jagalah kebersihan dan keamanan gedung kantor ini. Karena bagi saya, itu ibarat doa ketika saya tidak lagi disini," pesan Bupati Yopi.

Turut hadir mendampingi Bupati Yopi dalam acara tersebut, Ketua Fraksi Golkar DPRD Inhu, Ketua KONI Inhu, dan para Sahabat Yopi Arianto (SayaRiau).***

#Inhu

Index

Berita Lainnya

Index