Pemerintah Kabupaten Kampar Ikuti Meeting Zoom yang Ditaja FORSESDASI

Pemerintah Kabupaten Kampar Ikuti Meeting Zoom yang Ditaja FORSESDASI
Rapat kordinasi FORSESDASI

KAMPAR - Forum Sekretaris Daerah Se - Indonesia (FORSESDASI) menggelar acara rapat koordinasi dan silaturahmi melalui media daring pada Jum'at pagi (22/01/2021) yang dipimpin langsung oleh ketua umum FORSESDASI H. Nasrun Umar yang juga merupakan Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan, hadir juga Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri Muhammad Hudori sebagai narasumber pada acara ini, sementara itu Kabupaten Kampar diikuti oleh Asisten III Samsul Bahri mewakili Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Yusri. Msi beserta dengan pejabat terkait di balai Bupati Kampar.

Dalam forum ini selain digunakan sebagai silaturahmi juga dijadikan pembahasan keputusan bersama Mendagri dan Menkeu Nomor 119/2813/SJ Nomor 177/KMK.07/2020 tentang percepatan penyesuaian Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2020 dalam Rangka Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Serta pengamanan daya beli masyarakat dan perekonomian nasional yang dipaparkan langsung oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri Muhammad Hudori.

Pada pemaparannya Muhammad Hudori mengingatkan tentang penanganan dan pencegahan Covid-19 yang masih terus intensif dilakukan serta pemulihan ekonomi masyarakat yang terdampak oleh pandemi ini dan juga kepada seluruh pemerintah daerah hendaknya mengoptimalkan kinerja yang sudah menjadi prioritas utama.

Sebagaimana yang telah disampaikan oleh Sekjen Kemendagri agar pemerintah daerah pada tahun 2021 ini melakukan percepatan pelaksanaan APBD di awal tahun sesuai target dan sasaran yang sudah direncanakan dengan prioritas utama yakni penanganan kesehatan fokus pada pelaksanaan vaksinasi covid-19, perlindungan sosial dan pemulihan ekonomi, serta fokus pada kegiatan yang berorientasi produktif dan memiliki manfaat untuk meningkatkan SDM, pelayanan publik dan pertumbuhan ekonomi daerah.

Terakhir tak lupa Muhammad Hudori mengucapkan terima kasih kepada semua pemerintah daerah yang sudah berjuang pada masa pandemi ini untuk melindungi dan menjaga masyarakat dari ancaman Covid-19 ini.

#Kampar

Index

Berita Lainnya

Index