Tanda-tanda Pria yang Berbohong

Tanda-tanda Pria yang Berbohong
Sumber foto:Unsplash

RiauKarya.com -  Pasti tidak ada orang yang senang dibohongi. Namun, seringkali kita tidak sadar saat dibohongi seseorang, apalagi pasangan. Dengan mengenal ciri pacar berbohong, kamu bisa tahu apakah si dia sedang berkata jujur atau tidak. Berikut ini tanda-tanda pria yang berbohong.

Bicara terlalu banyak

Seseorang yang berbohong akan berusaha untuk mengalihkan pembicaraan. Ia akan mengutarakan banyak hal tidak penting dan justru menjelaskan hal-hal yang tidak kamu tanyakan. 

Suara dan ekspresi yang berbeda

Saat berbicara, umumnya suara, kata-kata, dan bahasa tubuh kita akan bergerak selaras. Jika pacar terlihat "aneh", bisa jadi ia memang sedang berbohong. 

Berpikir keras

Jika seseorang berkata jujur, tentu ia tidak akan kesulitan mengingat suatu kejadian dan situasinya. Namun, jika ia berusaha menyembunyikan sesuatu, ia akan terlihat berpikir lebih keras saat bercerita, karena ia sedang mengarang cerita palsu. 

Menjauhi lawan bicara

Mungkin si dia khawatir bahwa kebohongannya akan terungkap, maka ia akan terlihat gelisah dan cenderung menjauh dari lawan bicaranya. Kalau pacarmu terlihat menundukkan kepala atau minum terlalu sering saat berbicara denganmu, bisa jadi ada sesuatu yang disembunyikan.

Takut melakukan kontak mata

Saat berbohong, seseorang akan menghindari kontak mata dengan lawan bicaranya. Ia terlihat menatap ke arah yang tidak jelas.
 

#Lifestyle

Index

Berita Lainnya

Index