ASN Terlibat Narkoba Terancam Dipecat

ASN Terlibat Narkoba Terancam Dipecat
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Muhammad Jamil

PEKANBARU -- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Muhammad Jamil, mengingatkan para Aparatur Sipil Negara (ASN) agar tidak terlibat narkoba. Sanksi pemecatan menanti oknum ASN yang nekat terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.

"Sanksi terberatnya dipecat, jangan main-main dengan narkoba," tegasnya, pada Senin (7/12).

ASN yang terlibat penyalahgunaan narkoba bakal kena sanksi sesuai aturan yang ada. Mereka yang sudah terlibat dan kena sanksi hukum bakal ditindak juga secara Undang-Undang ASN.

Sekda yang baru dilantik akhir pekan lalu ini, menegaskan, agar kepala OPD mengantisipasi penyalahgunaan narkoba. "Beri edukasi di OPD, agar bisa antisipasi bahaya narkoba," pungkasnya.*

#Pekanbaru

Index

Berita Lainnya

Index