Peringatan HAB ke 71

Besok Pagi, Kemenag Inhu Gelar Tabligh Akbar Dengan Penceramah Pakar Hadist Riau

Besok Pagi, Kemenag Inhu Gelar Tabligh Akbar Dengan Penceramah Pakar Hadist Riau
INHU- Jika tidak ada aral melintang, besok Senin (16/1/2017) pukul 9.00 WIB Kementerian Agama Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) akan menggelar Tabligh Akbar, di halaman Kantor Kemenag Inhu, Jalan Lintas Timur Pematang Reba, Rengat Barat.  
 
Acara tabligh akbar tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke 71.
 
Ketua Panitia HAB ke 71 di lingkungan Kantor Kemenag Inhu H. Marjoni, S.Ag, MA mengatakan bahwa dalam acara tabligh akbar nanti pihaknya mendatangkan penceramah kondang sekaligus pakar hadist Riau, lulusan Universitas Al Azhar Mesir dan Universitas Darul Hadits Maroko, yaitu Ustad H. Abdul Somad Lc, MA.
 
Sosok yang dikenal ramah ini  juga menyampaikan rencananya acara tersebut juga dihadiri secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenag Riau Drs H. Ahmad Supardi MA beserta Rombongan, Bupati Indragiri Hulu H. Yopi Arianto beserta Muspida dan Pejabat OPD Kabupaten Indragiri Hulu.
 
"Terselenggaranya kegiatan ini nantinya harus disyukuri. Dan aplikasi dari rasa syukur tersebut sudah saatnya eksyen dengan meningkatkan kerja, karena kesejahteraan Pegawai Kemenag se Indonesia pada saat ini sudah hampir sampai pada puncaknya dan ini yang wajib disyukuri dan kita harus kembali ke Khitoh," tutupnya. (rio)

Berita Lainnya

Index