Peringati Hari Santri, PCNU, GP Ansor, dan Banser Inhu Gelar Istigosah Kubro

Peringati Hari Santri, PCNU, GP Ansor, dan Banser Inhu Gelar Istigosah Kubro

INHU - Dalam rangka memperingati hari santri nasional tanggal 22 Oktober, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama bersama Gerakan Pemuda Ansor, dan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) menggelar Istigosah kubro, Kamis 22 Oktober 2020 di Auditorium Yopi Arianto Lantai IV Kabtor Bupati Inhu.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Asisten III Setdakab Inhu, Dra Hj Erlina Wahyuningsih. Turut hadir, para Kyai Pondok Pesantren di Inhu, perwakilan Muslimat NU, PMII, dan tamu undangan lainnya.

Ketua PC NU, Saerozi, S.Ag, M.Pd.I dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu, khususnya kepada Bapak Bupati Inhu H. Yopi Arianto yang telah mendukung dan memfasilitasi, sehingga peringatan Hari Santri Nasional tahun 2020 ini berjalan dengan sangat baik dan lancar.

Saerozi mengharapkan,  kedepannya kegiatan hari santri di Indragiri Hulu agar tetap diagendakan setiap tahunnya.

Pada kesempatan tersebut, Saerozi juga mengungkapkan, peringatan Hari santri kali ini diselenggarakan selain dengan tujuan untuk mengenang dan mendoakan para syuhada' yang dahulu telah berjuang demi kemerdekaan bangsa Indonesia, sekaligus untuk mempererat tali silaturahim. 

Selain itu, mendoakan agar virus covid-19  dijauhkan dari Indonesia, khususnya Negeri Bersejarah Indragiri hulu. Serta, Inhu agar terhindar dari perpecahan dan persatuan dan kesatuan semakin kokoh.

Lebih jauh, Saerozi menyampaikan, Hari Santri diresmikan melalui Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari Santri. Peringatan tersebut dilaksanakan setiap tanggal 22 Oktober merujuk pada Fatwa dan Resolusi Jihad KH Muhammad Hasyim Asy'ari pada 22 Oktober 1945 ketika berupaya keras menghalau penjajahan kembali oleh Belanda. 

Dalam peristiwa tersebut, para laskar dan pejuang santri berperan besar dalam mempertahankan proklamasi kemerdekaan bangsa Indonesia.  "Kini santri melalui gemblengan lembaga pendidikan pondok pesantren terus mengisi dan menggerakkan pembangunan, benteng moral bangsa, serta potret Islam ramah di tengah gempuran modernisasi asing dan perkembangan teknologi," tegasnya.

Sementara itu, Asisten III Setdakab Inhu, Dra Hj Erlina Wahyuningsih dalam arahannya menyambut baik dan mengapresiasi atas terlaksana acara Istigosah Kubro Hari Santri Nasional.

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Inhu, kami ucapkan selamat Hari Santri Nasional, Santri Kuat Indonesia Kuat," ucapnya

Erlina berharap  semoga momentum bersejarah ini menjadi pemicu pondok, pesantren, santri dan para ulama untuk terus berkontribusi terhadap pembangunan di Kabupaten Inhu dan sekaligus bangsa Indonesia.

Selain itu, diharapkan melalui Peringatan Hari Santri Nasional mengambil tema Santri Sehat Indonesia Kuat dapat semakin menyehatkan bangsa dan Indonesia. "Melalui Peringatan Hari Santri Nasional kali ini semoga kita semua diberikan sehat dan mampu melewati Pandemi virus Covid-19," harapnya.
 

#Inhu

Index

Berita Lainnya

Index