Panglima Water Depot Air Minum Bumdes Sungai Akar Sah Diresmikan

Panglima Water Depot Air Minum Bumdes Sungai Akar Sah Diresmikan
Foto bersama saat kegiatan peresmian BUMDes depot air minum Desa Sungai Akar

INHU-Pada masa pandemi covid-19 yang masih mengkhawatirkan, tidak pula mengendorkan semangat pemerintahan Desa Sungai Akar yang gencar dalam membantu kesejahteraan dan perekonomian masyarakatnya.
Hal tersebut dapat dilihat melalui keseriusan pemerintahan Desa Sungai Akar dalam pengelolaan BUMDes (Badan Usaha Milik Desa) yang sudah menggarap unit kedua setelah sebelumnya membentuk unit Sarana Produksi (Saprodi).

Pada hari Jumat 28 Agustus 2020, telah diselenggarakan peresmian unit usaha depot air minum BUMDes Desa Sungai Akar secara sah dinamai Panglima Water diresmikan langsung oleh Camat Batang Gansal.

Pada kesempatan tersebut melalui pesan WhatsApp, Kepala Desa Sungai Akar Mustakim menyampaikan bahwa tujuan dan latar belakang unit ini yang paling utama adalah untuk memenuhi konsumsi air bersih khususnya untuk masyarakat di desa Sungai Akar itu sendiri.
"Selain dari pada itu, unit usaha ini juga dapat menciptakan lapangan kerja karna Alhamdulillah kami sudah mengajak dan merekrut beberapa masyarakat setempat untuk dipekerjakan diBUMDes" ujarnya.

Kegiatan tersebut terselenggara dengan penuh semangat dan tetap menjalankan standar protokol kesehatan dihadiri oleh Camat Batang Gansal, Kapolsek Batang Gansal, Kasi Pembangunan, BPD (Badan Permusyawaratan Desa), RT RW setempat dan juga anggota PKK yang saat itu berkesempatan hadir.

Kepala Desa menyebutkan bahwa dimasa yang terbilang sedang sulit ini memaksa masyarakat harus banyak mengurangi segala hal kebutuhan yang biasa mereka konsumsi atau pergunakan sedangkan air bersih adalah salah satu hal sangat penting dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari didalam kehidupan.
"Harapan kami semoga unit usaha tersebut berjalan lancar hingga nanti kedepan nya, sehingga dapat sedikit membantu perekonomian masyarakat dan menjadi Pendapatan Asli Desa (PAD) nantinya" tutupnya kemudian.

Berita Lainnya

Index