Kapolres Inhu Pimpin Upacara Sertijab Kapolsek Batang Gansal

Kapolres Inhu Pimpin Upacara Sertijab Kapolsek Batang Gansal
Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.IK pasangkan tanda jabatan untuk Kapolsek Batang Gansal yang baru

INHU - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hulu (Inhu), AKBP Efrizal S.IK, Senin (24/8/2020) sore pimpin langsung pelaksanaan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kapolsek Batang Gansal.

Upacara yang digelar dihalaman Mapolres Inhu sekitar pukul 15.30 WIB itu merupakan hari bersejarah bagi Ipda Endang Kusma Jaya, SH yang telah menyerahkan jabatannya sebagai Kapolsek Batang Gansal kepada Ipda Raditya Wahyu Aji Pambudi S.Tr.K dan menduduki jabatan baru sebagai Pama Polresta Pekanbaru.
Sementara sebelumnya, Ipda Raditya menjabat sebagai Danton Dalmas I Ki Dalmas II Sipasdal Subdit Dalmas Dit Samapta Polda Riau.

Kapolres Inhu, dalam sambutannya mengatakan, tidak lama lagi  Kabupaten Inhu akan menghadapi pesta rakyat Pemilukada yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.
Untuk itu, diharapkan kepada seluruh personel Polres Inhu agar meningkatkan kewaspadaan dan deteksi dini yang akan timbul dalam pengamanan kampanye jelang Pemilukada tersebut.

Selain itu, guna peningkatkan kemampuan dan kesiapan Polri dalam menghadapi Pemilukada itu, akan dilakukan upaya-upaya secara terprogram dan berkesinambungan, baik dibidang operasional maupun dibidang pembinaan.

Mengenai mutasi personel, lanjut Kapolres, merupakan dinamika organisasi sebagai bagian dari pembinaan yang senantiasa berlangsung secara sistematis dan berlanjut serta dilaksanakan secara konsisten pada lingkup internal Polri sebagai wujud pengembangan sebuah organisasi, dengan mutasi dan pergeseran tempat penugasan merupakan bentuk pengembangan karier para perwira, karena para perwira perlu penyegaran atau promosi jabatan, sehingga karier  para perwira dapat meningkat sesuai dengan kinerja dan kepangkatan yang disandangnya.

Ditegaskan Kapolres, jabatan bukanlah suatu kekuasaan atau alat untuk memperkaya diri, namun merupakan suatu amanah yang di percayakan untuk dilaksanakan dan dipertanggung jawabkan baik kepada organisasi, masyarakat maupun kepada Allah Yang Maha Kuasa.

Upacara itu juga diikuti Waka Polres Inhu, para Kabag, Para Kasat, Kapolsek dan Perwira Mapolres Inhu serta personil Polres Inhu (ril)

Berita Lainnya

Index