Pemdes Sei Dawu Salurkan BLT DD Tahap lll, Ini Pesan Kades

Pemdes Sei Dawu Salurkan BLT DD Tahap lll, Ini Pesan Kades

INHU - Pemerintah Desa (Pemdes) Sei Dawu sekitar pukul 09.00 Wib menyalurkan Bantun Langsung Tunai (BLT) Dana Desa anggaran tahun 2020 kepada 59 warga Desa Sei Dawu, yang berlangsung di kantor Desa Sei Dawu, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Selasa (14/7/2020).

Sebelum dana bantuan langsung tunai dibagikan kepada warga, Kepala Desa Sei Dawu Achmad Isa SE, mengingatkan kepada warganya, bahwa bantuan ini merupakan bantuan pandemi wabah Covid-19, tahap lll, ini merupakan sebagai bukti kepedulian pemerintah untuk membantu warga dalam kondisi wabah Corona Covid-19. 

Dan sebelumnya juga Pemdes Sei Dawu telah menyalurkan BLT DD  tahap ll dan pertama pada bulan Juni dan Mei lalu.

"Ada 59 warga penerima BLT DD untuk dampak wabah covid 19 ini, namun ada 4 warga yang tidak bisa hadir dalam pembagian tahap lll ini dikarenakan mengalami sakit. Untuk itu pihak desa mengambil inisiatif untuk mengantarkannya langsung ke rumah 4 warga tersebut," papar Kades.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Sei Dawu Acmad Isa, Bhabinkamtibmas Desa Sei Dawu Aiptu Syaiful Ma'ruf, Babinsa, Sekretaris Desa, Ketua BPD, Tokoh masyarakat, Kepala Dusun, ketua RT/RW dan hak penerima BLT.

Kepala Desa Sei Dawu Achmad Isa, dalam menyalurkan Bantuan Sosial Berupa Bantuan Langsung Tunai seperti yang diinstruksikan oleh Pusat kepada masyarakat yang belum tersentuh bantuan melalui anggaran Dana Desa antara 20-30 porsen dari nilai Dana Desa dengan nilai bantuan Rp 600 rb/ bulan / KK selama tiga bulan.

” Di masa pandemi wabah Covid-19, semoga bantuan langsung tunai ini bisa bermanfaat bagi masyarakat semua, dan dana BLT ini akan diperpanjang selama 3 bulan dengan nilai Rp 300.000 tidak seperti BLT sebelumnya," terang Kepala Desa lagi.

Achmad Isa menambahkan, dana bantuan sosial BLT Dana Desa merupakan hak kewajibanya warga yang mendapatkan, yang sudah sesuai dengan prosedur. Tapi kewajibannya sebagai warga juga harus mengikuti aturan pemerintah, seperti ada gotong royong dan kegiatan lainnya.

Ditambahkannya lagi, Kades juga mengimbau dan mengharapkan agar dana yang di salurkan dari pemerintahan ini dipergunakan untuk kebutuhan pokok alias sembako, jangan digunakan untuk hal lain. Ini dimaksudkan agar program new normal dapat di maksimalkan melaksanakan protokol kesehatan. 

Disisi lain kades juga menyampaikan bahwa bantuan non Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari program kabupaten dan provinsi masih dalam proses akhir untuk di salurkan ke masyarakat." Namun kita berharap dalam minggu ini bisa terealisasikan," harapnya.

Terimakasih kepada pemerintah pusat, pemerintah provinsi dan pemerintah daerah, yang sudah membantu warga kami khususnya di Desa Sei Dawu ini dalam pandemi covid-19. Baik itu bantuan sosial langsung tunai maupun berupa sembako," tutup Achmad Isa.

Sementara itu Bhabinkantibmas Desa Sei Dawu - Air Jernih Aiptu Syaiful Ma'ruf menyampaikan,  masyarakat agar tetap menjaga keamanan lingkungan terutama tentang pekat dan penanggulangan pembakaran lahan jangan sampai ada pembakaran lahan dan hutan agar tidak berurusan dengan pihak berwajib.

Selain itu disampaikan juga agar masyarakat tetap mengikuti protokol kesehatan pandemi covid 19 ini," Walaupun Kabupaten Inhu masuk dalam zona hijau tapi kembali saya ingatkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, pakai masker, cuci tangan, jaga jarak dan kurangi aktifitas diluar rumah," tegasnya.(shp)

 

Berita Lainnya

Index