Kodim 0302/Inhu. Koramil 05/Peranap

Masuk Musim Panas, Tim 06 Sosialisasikan Kepada Warga Antisipasi Karhutla

Masuk Musim Panas, Tim 06 Sosialisasikan Kepada Warga Antisipasi Karhutla
Tampak Dantim 06 Serda Wahyu Liquisa Saat Berikan Pengarahan

INHU - Upaya mencegah terjadinya Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Tim 06 Sub Satgas Gabungan Koramil 05/Peranap gelar Sosialisasi kepada warga Kelurahan Baturijal Hilir Kecamatan Peranap, Rabu 08 Juli 2020.

Kegiatan tersebut dipimipin oleh Komandan Tim (Dantim) 06 Serda Wahyu Liquisa bersama rombongan Koramil 05/Peranap.

Disampaikan Serda Wahyu Liquisa
saat ditemui Riaukarya.com Rabu 08/07 mengatakan kegiatan sosialisasi guna untuk memberikan pemahaman kepada warga supaya dapat mengantisipasi terjadinya Karhutla pada musim kemarau di Daerah-daerah Rawan Karhutla, Tim 06 akan terus melakukan Patroli setiap harinya dan sosialisasikan kepada lapisan masyarakat semua dampak yang ditimbulkan dari bencana Karhutla, hal tersebut sebagai langkah awal untuk mengantisipasi Karhutla di Kabupaten Indragiri Hulu khususnya di Kecamatan Peranap sekitarnya.

Lanjutnya Serda Wahyu Liquisa mengatakan mencegah terjadinya Karhutla sangat memerlukan peran semua pihak baik pemerintahan, TNI, Polri, Dunia Usaha maupun masyarakat supaya ditahun 2020 ini Kabupaten Inhu bebas dari Kabut asap.

Ditambahkan Danramil 05/Peranap Kapten Inf  Kadarisman menghimbau kepada masyarakat Kecamatan Peranap agar dapat Bahu membahu mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan di tahun 2020 Kabupaten Inhu bebas dari kabut Asap. himbau Kadarisman

#Inhu

Index

Berita Lainnya

Index