Sembilan Personel Polres Inhu Terima Reward, Ini Prestasi Mereka

Sembilan Personel Polres Inhu Terima Reward, Ini Prestasi Mereka
Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.IK menyerahkan penghargaan atau reward kepada personel berprestasi

INHU - Sebanyak 9 orang personel Polres Inhu yang bertugas di Mapolres Inhu dan sejumlah Polsek jajaran menerima penghargaan dari Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.IK atas prestasi mereka.

Penyerahan penghargaan itu ditandai dengan apel penyerahan reward yang dipimpin langsung oleh Kapolres Inhu, dengan perwira upacara Kasubbag Hukum Bagian Sumda Polres Inhu AKP Aman Aroni, komandan upacara Ipda Mike Kurniawan, SH.
Dihalaman Mapolres Inhu, Senin (6/7/2020).

Kapolres Inhu dalam amanatnya menyampaikan, pemberian penghargaan atau reward terhadap personel berprestasi itu merupakan salah satu program tetapnya sejak bertugas sebagai Kapolres Inhu.

"Para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek apabila ada anggotanya yang berprestasi baik dibidang Opsnal maupun staf yang mempunyai kreatif dan inovasi, segera laporkan ke saya, nantinya akan kita evaluasi melalui tim penilai," ucap Kapolres.

Ditegaskan Kapolres, sebagai pimpinan, ia terus berupaya melakukan pembinaan, pembentukan karakter handal serta disiplin terhadap seluruh personel agar mampu menjalankan tugas dan fungsi Polri dengan baik.
Untuk itu, bagi personel yang berprestasi akan diberi penghargaan, sebaliknya jika ada melanggar aturan, tetap diberikan punishmen atau sangsi yang berlaku. 

"Selamat kepada personel yang berprestasi, mudah-mudahan kedepan bisa meningkatkan prestasi dan kinerja sehingga menjadi contoh serta teladan bagi personel yang lain," kata Kapolres.

Berikut 9 personel Polres Inhu yang mendapat reward dan penghargaan dari Kapolres Inhu periode Juli 2020.
Ipda Adam Malik, Panit I Reskrim Polsek Rengat Barat yang berprestasi dalam pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu yang diduga dilakukan oleh jaringan antar Provinsi, tang terjadi diruas jalan Pematan Reba- Pekan Heran Kecamatan Rengat Barat, dengan barang bukti mencapai berat 2.495 gram atau lebih dari 2 kg.

Aipda Adrivan  Susharno, PS Panit I Intel Polsek Rengat Barat.
yang berprestasi dalam pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu yang diduga dilakukan oleh jaringan antar Provinsi, tang terjadi diruas jalan Pematan Reba- Pekan Heran Kecamatan Rengat Barat, dengan barang bukti mencapai berat 2.495 gram atau lebih dari 2 kg.

Bripka Arif Sanjaya, Bhabinkamtibmas Desa Pekan Heran Polsek Rengat Barat.
yang berprestasi dalam pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu yang diduga dilakukan oleh jaringan antar Provinsi, tang terjadi diruas jalan Pematan Reba- Pekan Heran Kecamatan Rengat Barat, dengan barang bukti mencapai berat 2.495 gram atau lebih dari 2 kg.

Bripka Ari Marsuantino BA Unit Reskrim Polsek Rengat Barat.
yang berprestasi dalam pengungkapan kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu-sabu yang diduga dilakukan oleh jaringan antar Provinsi, tang terjadi diruas jalan Pematan Reba- Pekan Heran Kecamatan Rengat Barat, dengan barang bukti mencapai berat 2.495 gram atau lebih dari 2 kg.

Dahniel Syahrlantoni Panjaitan.S.Sos,Kanit I Sat Reskrim Polres Inhu yang berprestasi dalam 
pengungkapan kasus pencurian sepeda motor sebanyak 11 unit diwilayah Kecamatan Rengat, Inhu.

Briptu Junaidi, BA Sat Reskrim Polres Inhu, yang berprestasi dalam 
pengungkapan kasus pencurian sepeda motor sebanyak 11 unit diwilayah Kecamatan Rengat, Inhu.

Aipda Yusmar S.H, PS kanit Reskrim Polsek Peranap.
Berprestasi dalam pengungkapan kasus pencurian sepeda motor sebanyak 23 unit diwilayah Kecamatan Lubuk Batu Jaya, Inhu.

Brigadir Hendrik Saputra,
Bhabinkamtibmas Ds Pontian Mekar Polsek Lubuk Batu Jaya (LBJ). 
Berprestasi dalam pengungkapan kasus pencurian sepeda motor sebanyak 23 unit diwilayah Kecamatan Lubuk Batu Jaya, Inhu.

Bripka Ripal Indrawata SH, MH
Bhabinkamtibmas Da Batu Gajah dan Ds Pasir Keranji Polsek Pasir Penyu yang telah mengharumkan nama Polres Inhu atas prestasinya sebagai Juara I Lomba Polisi Teladan tingkat Polda Riau (ril)

#Inhu

Index

Berita Lainnya

Index