BPJAMSOSTEK Rengat Kembali Bagikan Sembako

BPJAMSOSTEK Rengat Kembali Bagikan Sembako

INHU - BPJAMSOSTEK Rengat kembali memberikan bantuan sembako kepada pekerja yang terdampak pandemi covid19.

Kali ini Pembagian sembako dilakukan dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional.

Dalam pelaksanaannya pembagian sembako ini melibatkan serikat pekerja/serikat buruh yang diwakili oleh DPC FSPTI-KSPSI Inhu ketua Mukhson dan FSPPP-SPSI ketua April Karya.

Secara simbolis penyerahan dilakukan oleh Kepala BPJAMSOSTEK Rengat, Iksarudin, didampingi oleh Kepala Bidang Umum dan SDM, Aristoteles Sitinjak di depan kantor BPJS Ketenagakerjaan Rengat dan di Kantor DPC FSPSI-KSPSI Rengat, Senin, (18/05/2020).

Iksarudin, dalam rilisnya, Rabu, Mengatakan  pembagian sembako ini bertujuan untuk membantu pekerja dalam masa sulit terdampak covid 19.

Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan baik dengan serikat pekerja/serikat buruh, ungkapnya.

Iksarudin mengatakan, Bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian dan Apresiasi BPJAMSOSTEK Rengat kepada pekerja selama masa Pandemi COVID-19 yang sedang berlangsung saat ini.

"Sebentar lagi Hari Raya Idul Fitri semoga bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat untuk para pekerja yang terdampak pandemi COVID-19” ucap Iksarudin.

Sebelumnya, BPJAMSOSTEK Rengat telah membagikan sembako kepada petugas Kebersihan Pemkab Indragiri Hulu.(rls)

#Inhu

Index

Berita Lainnya

Index