DPD Partai NASDEM Kuansing Bagikan Masker Gratis

DPD Partai NASDEM Kuansing Bagikan Masker Gratis
Tampak anggota DPD Partai NASDEM Kuansing tengah membagikam masker gratis

KUANSING - Dalam rangka memutus mata rantai pandemi penyebaran Covid-19, Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Kuansing, Riau, melakukan kegiatan bagi - bagi masker gratis kepada pedagang, tukang ojek dan masyarakat umum.

Kegiatan tersebut dilakukan pada hari Selasa tanggal 14 April 2020 dijalan Sudirman Taman Jalur Taluk Kuantan.

"DPD NasDem Kuansing dalam hal ini memberikan masker sebanyak  1000 lembar kepada para pedagang, tukang ojek dan masyarakat umum," ujar Ketua DPD Partai NasDem Kuansing, Muslim S.Sos, M.Si saat dikonfirmasi.

Ditegaskan Muslim, kegiatan ini adalah wujud nyata kepedulian Partai NasDem Kuansing hadir di tengah masyarakat dalam rangka memutus mata rantai penyebaran  pandemi covid-19.

"Kita berharap juga masyarakat khususnya di Kabupaten Kuansing, untuk selalu mengikuti anjuran-anjuran dari pemerintah dalam rangka penanggulangan virus corona yang sangat mematikan ini," tandasnya.

Sementara itu masyarakat disana yang kebetulan melintas dan mendapatkan masker gratis, sangat berterimakasih atas kepedulian Partai NasDem yang telah membagi-bagikan masker.

"Kami atas nama masyarakat mengucapkan terimakasih atas pembagian masker gratis ini, semoga saja negeri kita ini cepat terbebas dari pandemi Covid-19 ini," ujar Atan salah seorang warga.(row)

Berita Lainnya

Index