48 Tim Ikuti Turnamen Sepak Bola HUT Batang Gansal ke 20

48 Tim Ikuti Turnamen Sepak Bola HUT Batang Gansal ke 20

INHU - Peringati Hari Ulang Tahun Kecamatan Batang Gansal yang ke 20 tahun 2020 ini, Muspika Kecamatan Batang Gansal yang didukung oleh Desa dan Perusahaan yang ada diwilayah Kecamatan Batang Gansal mengelar kegiatan turnamen sepak bola antar klub yang diadakan di Lapangan Sepak Bola Desa Belimbing Kecamatan Batang Gansal.

Turnamen yang di ikuti oleh 48 Club, terdiri dari perwakilan setiap desa yang berada diwilayah Kabupaten Idragiri Hulu juga ada dari luar Inhu. Pertandingan pertama sebagai pembuka Sabtu, 29 Februari 2020, itu di isi oleh Tim Batang Gansal (Tim Muspika) Versus Tim Pemkab Inhu yang dibuka langsung oleh Bupati Inhu yang diwakili oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Inhu Bobby Rachmat. 

Kegiatan dihadiri Bupati Inhu yang diwakili Kasatpol PP Inhu Bobby Rachmat, Kadis Kominfo Jalwater Situmorang, Camat Batang Gansal Elinariyon, para Kades Se Kecamatan Batang Gansal, Karang Taruna, dan masyarakat. 

Camat Batang Gansal Elinariyon Menjelaskan Event Turnamen Sepak Bola ini dilakukan untuk meningkatkan persaudaraan antar pemain serta bentuk untuk mengolahragakan masyarakat  Indonesia serta turut mengasah kemampuan serta bakat pemain.

Dijelaskannya juga bahwa ajang turnamen sepak bola ini merupakan yang pertama kalinya digelar dalam HUT Kecamatan Batang Gansal yang ke 20. "Ajang Sepak Bola antar klub ini merupakan yang pertama kalinya digelar, semoga kegiatan dapat berjalan dengan sukses dan tanpa ada hambatan," harap Camat Batang Gansal. 

Selain itu Ketua panitia pelaksana turnamen Bola kaki yang juga Kades Belimbing Jamaris, menjelaskan bahwa turnamen ini berlangsung selama kurang lebih 1 bulan yang di buka pada Sabtu (29/2) serta di ikuti oleh 48 Klub se Kabupaten Inhu dan luar Inhu.

Jamaris menyampaikan ucapan terimakasih kepada Upika Batang Gansal juga kepada para sponsor dan donatur, panitia dan masyarakat khususnya Batang Gansal, sehingga kegiatan HUT Kecamatan Batang Gansal ke 20 ini, bisa terwujud di Desa Belimbing. 

Ia juga meminta maaf apabila nantinya banyak terdapat kekurangan dan kesalahan dalam menggelar turnamen ini, Desa Belimbing selaku tuan rumah dan penyelenggara kegiatan. 

"Harapan saya pertandingan yang dibuka pada hari ini akan berlangsung hingga 1 bulan kedepan, dengan harapan para permaian untuk terus menjaga sportifitas sebagai pemain bola yang profesional dengan tidak bermain curang, serta meminta agar wasit bisa berlaku adil dalam mengambil suatu keputusan," ujar Jamaris. 

Sementara Bobby Rachmat menyampaikan, apresiasi kepada pemerintahan Kecamatan Batang Gansal dan segenap panitia pelaksana kegiatan,"Dengan adanya turnamen ini selain untuk ajang prestasi dan pencarian bakat, semoga event ini bisa juga untuk hiburan masyarakat sekitar," ujarnya. 

Karenanya lanjut Bobby, kepada para pemain untuk bisa menampilkan permainan terbaiknya dan junjung tinggi sportifitas pertandingan, kalah dan menang itu hal yang wajar dalam sebuah pertandingan, yang terpenting kita sama-sama menerima dengan legowo, " Saya harapkan tidak ada yang namanya keributan dalam turnamen ini, apabila ada satu kekeliruan sesama pemain, wasit ataupun panitia mari diselesaikan dengan secara baik-baik," pintanya. 

 

Berita Lainnya

Index