Peduli Kesehatan, Komunitas My Trip My Adventure Inhu Bagikan Masker Gratis di Belilas

Peduli Kesehatan, Komunitas My Trip My Adventure Inhu Bagikan Masker Gratis di Belilas
Komunitas MTMA Inhu bagi-bagi masker gratis

INHU - Peduli dengan kesehatan masyarakat, Komunitas My Trip My Adventure (MTMA) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Provinsi Riau menggelar aksi bagi-bagi masker gratis kepada pengendara kendaraan bermotor yang melintas di Jalan Lintas Timur Sumatera (Jalintim), tepatnya di simpang 4 Belilas, Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida, pada Sabtu 14 september 2019.

Ketua Komunitas MTMA Inhu, Hasan menyampaikan bahwa kegiatan ini sengaja dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian MTMA Inhu terhadap kesehatan masyarakat atas kabut asap yang melanda wilayah Inhu dalam beberapa pekan terakhir.

Adapun masker yang dibagikan merupakan hasil dari swadaya para pengurus dan anggota MTMA Inhu.

"Pembagian masker ini hanya spontanitas wujud peduli kami kepada masyarakat. Semoga masker ini bermanfaat bagi warga agar terhindar dari penyakit yang diakibatkan dari kabut asap," harap Hasan.

Sementara itu salah seorang Tokoh Masyarakat Kecamatan Seberida, H. Achmad Mumtakini mengapresiasi dan senantiasa mendukung setiap kegiatan pembagian masker dimanapun dan oleh siapapun.

"Kepedulian itu merupakan salah satu ciri budaya bangsa kita, termasuk hari ini yang dilakukan oleh komunitas MTMA Inhu membagikan masker gratis kepada pengguna jalan. Semoga dicatat sebagai amal dan mendapat berkah serta ridha Allah SWT," ujar H. Mumtakini.(ind)

#Inhu

Index

Berita Lainnya

Index