Anggota Koramil 01/Rengat Bagikan Selebaran Larangan Membakar Hutan dan Lahan Kepada Masyarakat

Anggota Koramil 01/Rengat Bagikan Selebaran Larangan Membakar Hutan dan Lahan Kepada Masyarakat
Anggota Koramil 01/Rengat bagikan selebaran larangan Karhutla kepada masyarakat

INHU - Wilayah binaan Koramil 01/Rengat terdiri dari 3 (tiga) kecamatan yaitu Kecamatan  Kuala Cenaku, Kecamatan  Rengat dan Kecamatan  Rengat Barat yang merupakan daerah yg 80 persen lahan gambut dan sangat rawan terhadap Kebakaran.
 
Pada musim kemarau 2019 ini seluruh personil Koramil 01/Rengat dengan jumlah 51 orang ditambah personel BKO dari Yon Arhanudse 13 Pekanbaru  bersama unsur Forkopimcam, BPBD, Manggala Agni serta MPA telah berupaya semaksimal mungkin dalam mengatasi bencana kebakaran, baik itu penindakan maupun sosialisasi kepada seluruh lapisan masyarakat.

Untuk hari ini, Sabtu 14 September 2019, personel Koramil 01/Rengat bergerak dalam tiga Tim dengan kegiatan sebagai berikut: 

Tim 1 yang di pimpin oleh Dantim 1 Sub Satgas Gab II Pencegahan Karhutla Kodim 0302/Inhu, Serma M. Pohan melaksanakan patroli dan sosialisasi Karhutla serta membagikan selebaran larangan membakar hutan dan lahan kepada warga dan juga melaksanakan pemadaman titik asap di Kelurahan Sekip Hilir dan Desa Sungai Raya Kecamatan Rengat 

Tim 2 yang dipimpin Dantim 2 Sub Satgas Gab II Pencegahan Karhutla Kodim 0302/Inhu, Pelda Herman waluyo melaksanakan patroli dan sosialisasi Karhutla dan membagikan selebaran larangan membakar hutan dan lahan bagi masyarakat. 

Tim 4 yang di pimpin Dantim 4  Sub Satgas Gab II Pencegahan Karhutla Kodim 0302/Inhu, Peltu AR Nuriadin melaksanakan patroli dan sosialisasi dan pemadaman titik asap  bersama personel BKO Yon Arhanudse 13 Pekanbaru, BPBD, Manggala Agni, dan masyarakat di Desa Pulau Gelang dan suka jadi Kecamatan Kuala Cenaku

“Alhamdulillah secara umum  kebakaran yang terjadi beberapa hari terakhir di wilayah Koramil 01/Rengat dapat terkendali berkat kerjasama dengan semua unsur," ujar Danramil 01/Rengat, Kapten Inf Legimin.

Hasil pantauan tim, kondisi lahan yang terbakar saat ini titik api tidak ada lagi,  namun titik asap masih ada yaitu di Keluhan Sekip Hilir dan Desa Sungai Raya Kecamatan Rengat, Desa Pulau Gelang Kecamatan Kuala Cenaku dan Desa Redang Kecamatan Rengat Barat. 

"Bara api yang ada di kedalaman gambut masih terus mengeluarkan asap tebal sehingga mengganggu pandangan dan bila tertiup angin kencang maka akan mengeluarkan api.Tim terus melaksanakan patroli dan upaya pemadaman titik asap sampai benar-benar padam," ungkap Danramil. 

"Dalam kesempatan ini tak bosan bosannya saya  menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk bisa kerja samanya dalam  mengatasi bencana Karhutla," sambungnya.***

#Inhu

Index

Berita Lainnya

Index