Camat, Kapolsek dan TNI Pimpin Padamkan Api

Camat, Kapolsek dan TNI Pimpin Padamkan Api

INHU - Unsur Pimpinan Kecamatan (Upika) Batang Gansal, terdiri dari Camat, TNI dan Polri, pada hari Selasa (10/9/2019) turun ke lokasi kebakaran untuk berperan serta memadamkan api.

Kebakaran terjadi di area kebun sawit milik perusahaan PT. PAL Devisi lV wilayah Desa Danau Rambai, Kecamatan Batang Gansal. 

"Sedikitnya kurang lebih 5 hektar, kebun sawit milik PT. PAL ludes terbakar," ujar Camat Batang Gansal Elinaryon yang didampingi Kapolsek Batang Gansal Ipda Endang Kusma Jaya SH serta anggota TNI usai padamkan api, Selasa (10/9/2019). 

Camat mengatakan, berkat kesigapan para petugas TNI, Polri dan aparatur desa Danau Rambai serta dibantu oleh warga dan karyawan, api sudah bisa dipadamkan, sehingga tidak merembet ketempat lainnya. 

Sebab-sebab terjadinya kebakaran belum diketahui secara pasti, namun dalam hal ini Camat mewanti-wanti terutama kepada masyarakat untuk tidak main-main dengan api. 

" Dimusim kemarau seperti saat sekarang ini saya imbau kepada masyarakat, untuk tidak bermain-main dengan api. Apalagi sampai membakar lahan, sebab jikalau tertangkap sanksi hukumnya sangat berat,"ujarnya. 

Berita Lainnya

Index