Sosialisasi Merupakan Hal Terpenting Dalam Patroli Karhutla

Sosialisasi Merupakan Hal Terpenting Dalam Patroli Karhutla

INHU –  Ada beberapa hal yang penting dalam pencegahan dan pengendalian Karhutla. Satu di antaranya adalah melaksanakan kegiatan patroli rutin terpadu.

Hal ini seperti yang disampaikan Komandan Tim Sub lll Satgas II Kodim 0203/Inhu, Koramil 03/Seberida Pelda Dirlam, Kamis (5/9/2019) pada saat pelaksanaan patroli karhutla di wilayahnya desa Paya Rumbai. 

Katanya lagi, kegiatan patroli harus semakin ditingkatkan dari selama ini yang sudah dijalankan. Menurutnya kegiatan itu penting karena bisa disisipi sosialisasi menyasar langsung ke masyarakat.

Tim lll ini melaksanakan patroli, mulai dari posko yaitu desa Paya Rumbai Kecamatan Seberida. "Pergerakan patroli harus dibarengi dengan bersosialisasi, merupakan hal terpenting dalam pencegahan terjadinya kebakaran di suatu desa  atau wilayah," papar Pelda Dirlam. 

Dalam kesempatan itu Pelda Dirlam dan personil, dalam bersosialisasinya mengajak masyarakat untuk bersama sama menjaga alam baik itu dari kebakaran maupun dari tangan-tangan jahil manusia.**

Berita Lainnya

Index