Golkar Belum Tentukan Ketua DPRD Riau

Golkar Belum Tentukan Ketua DPRD Riau

PEKANBARU - Posisi ketua DPRD Provinsi Riau periode 2019-2024, kembali didapatkan oleh Golkar. Partai berlambang pohon beringin tersebut berhasil memperoleh 11 kursi pada pemilihan legislatif (Pileg) 17 April lalu.

Ketua DPRD Riau yang juga dari fraksi Golkar, Septina Primawati menjelaskan, bahwa dirinya belum mengetahui secara pasti siapa yang akan menjadi pimpinan dewan periode 2019-2024 dari Golkar.

"Saya belum tahu siapa yang akan menjadi ketua. Nama-nama dari Golkar yang ditunjuk pun saya belum tahu," kata Septina, Kamis (29/8/2019).

Namun, untuk partai pemenang lain, pihaknya sudah menyurati empat partai pemenang di Riau yang akan mengisi posisi pimpinan DPRD. Termasuk posisi ketua dan wakil ketua sementara.

"Tapi kita sudah surati partai pemenang lainnya untuk menjadi pimpinan sementara dewan siapa," tuturnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPD I Golkar Riau, Masnur mengatakan bahwa pihaknya akan membahas dan menentukan nama calon pimpinan dewan se kabupaten/kota di Riau terlebih dahulu, sebelum diserahkan ke DPP.

"Setelah itu, maka nama-nama yang telah diputuskan akan dikirimkan ke DPP. Kemudian DPP lah yang akan memverikasi calon pimpinan DPRD Riau dan kabupaten, termasuk SK penunjukkannya," kata Masnur.***

#Politik

Index

Berita Lainnya

Index