Koramil 05/Peranap. Kodim 0302 Inhu

Melalui latihan PBB Kopda Wanudin harap Siswa-Siswi tingkatkan kedesiplinan

Melalui latihan PBB Kopda Wanudin harap Siswa-Siswi tingkatkan kedesiplinan

INHU - Meriahkan lomba gerak jalan Hari ulang tahun Republik Indonesia  ( HUT RI) ke 74 Kecamatan Peranap Kabupaten Indragiri Hulu (INHU), sebanyak 34 Siswa-Siswi anggota Gerakan Jalan SMP Negeri 03 Peranap gelar latihan peraturan Baris berbaris dihalaman SMP Negeri 03 Peranap  Jumat 16 Agustus 2019.

Turut sebagai Pembina pada latihan tersebut diambil alih oleh Babinsa Kopda Wanudin dan diikuti sebanyak 34 Siswa-Siswi dari anggota PBB.

Babinsa Kopda Wanudin saat dikonfirmasi melalui via selulernya Jumat 16/08 pihaknya mengatakan seluruh anggota PBB sangat antusias mengikuti latihan, menurutnya kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian  para siswa-siswi untuk meriahkan HUT RI 74 dikecamatan Peranap.

Dalam arahannya Babinsa Kopda Wanudin menyampaikan melalui latihan PBB Siswa-Siswi dapat menjadi siswa yang  kompak bertanggung jawab dan disiplin.

" Semoga Siswa-Siswi anggota PBB dari SMP Negeri 03 Peranap dapat membawa pulang juara I pada lomba gerak jalan HUT RI ke 74 tahun ini". Harap Kopda Wanudin

Ditempat yang berbeda Komandan Komando Rayon Militer 05/Peranap Kapten Inf I Gusti Ketut Suarjana saat dikonfirmasi 16/08 memberikan apresiasi kepada Babinsa yang bertugas senantiasa membina mendidik anak-anak bangsa untuk melatih PBB, semoga Siswa-Siswi SMP Negeri 03 Peranap tumbuh menjadi anak-anak harapan bangsa kelak membawa Negara Kesatuan Republik Indonesia jauh lebih baik. Tutup  Kapten Inf I Gusti Ketut Suarjana

Berita Lainnya

Index