Desa Gumanti Kecamatan Peranap Kab.Inhu

Turnamen 17 Agustus 2019, dibabak Final Pamoman berhadapan dengan Ponakan

Turnamen 17 Agustus 2019, dibabak Final Pamoman berhadapan dengan Ponakan
Photo Bersama RBG FC usai pertandingan

INHU - Lama tak disebut namanya Gumanti mudah Setia (GMS) di dunia Sepak bola yang di perhitungkan pada tahun 2000 oleh beberapa Club Bola dikecamatan Peranap Kelayang dan Batang Peranap, Sejak 3 tahun belakangan ini GMS telah melahirkan anak-anak didik baru yang disebut dengan nama Remaja Bukit Gumanti (RBG) FC.

Di tahun 2019 pada kegiatan  menyambut Hari ulang tahun (HUT) Rebuplik Indonesia ke 74 di kecamatan Peranap, pasca pertandingan Sepak bola semifinal melawan Moman Family dari Desa Katipo Pura dilapangan bola SMA Negeri 1 Peranap Rabu 14 Agustus 2019, RBG menang Meraih Skor 2 -1, Club RBG dari Desa Gumanti ini akan maju ke babak final berhadapan dengan Peron Berkah dari Desa Semelinang Tebing,

Dilansir  dari akun Facebook Edwin Prayoga Kapten sekaligus Gelandang serang dari RBG  menuliskan Alhmdulillahi menang lagi  msuk final RBG FC Vs Peron Berkah (pemoman lawan ponakan). Tulisnya Edwin Prayoga

Ditempat yang berbeda Syapriwan manager Tim RBG saat dikonfirmasi melalui via selulernya Kamis 15/08 pihaknya mengatakan senang atas kemenangan RBG FC, menurutnya ini merupakan suatu kebanggaan bagi masyarakat Desa Gumanti khusunya pecinta Sepak bola.

Pria yang bekerja sebagai tenaga kesejahteraan sosial Kecamatan (TKSK) Kecamatan Peranap Kabupaten Indragiri Hulu  menghimbau kepada kepada seluruh anggota tim RBG FC semangkin giat latihan dengan rutin dan menjaga fisik." Kita Optimis pak merebut Juara I, kita yakin bisa kita yakin menang". Papar Syapriwan

Penjabat Kepala Desa Gumanti Riswandi melalui ketua RT 01 Dusun 01 A.Rahim memberikan apresiasi kepada RBG FC yang telah membawa nama Desa Gumanti, selaku aparatur desa kita mendukung dan mensupport RBG FC menuju ke babak final, semoga RBG FC dapat membawa pulang juara I untuk Desa Gumanti. Tutup A.Rahim

Berita Lainnya

Index