Koramil 05/Peranap. Kodim 0302 Inhu

Jumat Pagi, Kunjungi Desa Pauranap Babinsa Serda Tarjo Bantu Gotong Royong

Jumat Pagi, Kunjungi Desa Pauranap Babinsa Serda Tarjo Bantu Gotong Royong
Tampak Babinsa Serda Tarjo bersama warga saat gotong royong

INHU - Melatih satuan perlawanan rakyat, Memimpin perlawanan rakyat di pedesaan serta memberikan penyuluhan kesadaran bela negara juga memberikan penyuluhan pembangunan masyarakat desa di bidang Pertahanan dan Keamanan Negara  (Hankamneg), Melakukan pengawasan fasilitas prasarana pertahanan dan keamanan (Hankam) di pedesaan atau kelurahan serta memberikan laporan tentang kondisi sosial di pedesaan secara berkala sudah menjadi tugas seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa)

Namun disela-sela kesibukan bertugas sebagai Babinsa Serda Tarjo Kunjungi Desa binaannya di Pauranap kecamatan Peranap Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Jum'at 26 Juli 2019.

Kunjungan tersebut dalam rangka melaksanakan kegiatan Gotong Royong (Goro) bersama masyarakat dan perangkat desa pada pukul 08:00 Wib hingga pukul 10:30 Wib.

Babinsa Serda Tarjo saat dikonfirmasi melalui via selulernya Jumat 26/07 pihaknya mengakui senang bisa mengikuti Goro bersama masyarakat desa Pauranap, pada kegiatan tersebut masyarakat dan perangkat desa tampak antusias mengikuti Goro sepanjang lebih kurang 300 Meter  yang berada di Rt 02 Rw 05 dari Rumah penduduk menuju Masjid Raja desa Pauranap, Sasaran pada kegiatan Goro tersebut membersihkan kiri dan kanan jalan menuju Masjid desa Pauranap.

Dilain tempat Komandan Komando Rayon Militer (Danramil) 05/Peranap Kapten Inf I Gusti Ketut Suarjana melalui Bati Tuut Serka Edy Kurniadi memberikan apresiasi kepada Babinsa yang bertugas bersinergi membantu masyarakat didesa binaanya semoga masyarakat desa Pauranap menjadi masyarakat yang kompak serta bahu membahu melaka kegiatan Goro. 

Pria yang berpangkat Sersan Kepala ini menghimbau kepada seluruh Babinsa yang bertugas diseluruh pedesaan dan kelurahan di Kecamatan Peranap dan Batang Peranap menjadi pengayom Pembina dan pelindung masyarakat. Ujar Serka Edy Kurniadi

Berita Lainnya

Index