Telah Ditemukan Seorang Perempuan Paruh Baya, Apabila Mengenalinya, Silahkan Hubungi Dinsos Inhu

Telah Ditemukan Seorang Perempuan Paruh Baya, Apabila Mengenalinya, Silahkan Hubungi Dinsos Inhu
Ibu Edoh

INHU - Telah ditemukan seorang perempuan paruh baya, usia diperkirakan sekitar 50 tahun lebih, saat ini orang tersebut sudah  berada di Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hulu, dalam keadaan jasmani sehat.

Kapolsek Rengat Barat Kompol B Suryadi membenarkan dengan adanya seorang ibu paruh baya yang diperkirakan memiliki riwayat penyakit pikun."Betul ada 2 pemuda dari Alang Kepayang yang mengantarkan ibu ini ke Mapolsek, tadi selepas magrib," ujar Kapolsek saat ditemui, Rabu dinihari (8/5/2019).

Menurut Kapolsek, sehabis magrib sekira pukul 19.00 wib, pada hari Selasa 7 Mei 2019, datang 2 orang pemuda dengan membonceng seorang ibu paruh baya.Menurut keterangan kedua pemuda itu kata Kapolsek, ibu paruh baya ini ditemukan disekitar Desa Alang Kepayang berjalan kaki dengan tampak kebingungan.

"Karna ditanya tidak tau arah pulang makanya mereka berinisiatif untuk mengantarkannya ke Polsek Rengat Barat," tambah Kapolsek.

Setelah diintrogasi walau agak sulit untuk dimengerti dari keterangan ibu tersebut, belakangan ibu itu mengaku berasal dari Desa Tanah Datar, dan ia mengakui bernama Edoh, di Tanah Datar katanya ia mempunyai seorang anak bernama Maesaroh, dan 2 orang cucu perempuan yaitu bernama Anggun dan Amel.

"Saya di Tanah Datar baru 2 bulan, tolong antarkan saya pulang pak, saya pingin pulang kerumah," ujar ibu tersebut sambil nunjuk ke arah Air Molek.

Pihak kepolisian sendiri sempat  kebingungan dengan keterangan yang didapat dari ibu Edoh yang agak berbelit - belit itu,sudah di coba juga untuk menghubungi Kades Tanah Datar Dwi Rismawati sambil mengirimkan fotonya, akan tetapi bu Kades tidak mengetahui dengan keberadaan orang ini, "Saya tidak kenal pak,ini bukan warga saya," ujar Kades lewat pesan whatsapp nya.

Nah bagi para pembaca yang budiman melalui media ini, yang kebetulan kenal dengan keluarga ibu Edoh silahkan beritahukan kepada keluarganya dan ibu edoh bisa di jemput di Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hulu,karna ibu Edoh telah kita titipkan ke Dinas Sosial," terang Kapolsek.(ris)

Berita Lainnya

Index