Koramil 05/Peranap. Kodim 0302 Inhu

Kunjungi Warga Babinsa Serda Reno Ardianto Sosialisasikan tumbuhan Palawija

Kunjungi Warga Babinsa Serda Reno Ardianto Sosialisasikan tumbuhan Palawija

INHU - Ikhtiar dalam meningkatkan Motivasi Petani Kacang Panjang dan tanaman Terong jenis Palawija Babinsa Serda Reno Ardianto kunjungi Warga Desa Sungai Aur Kecamatan Batang Peranap yang berada di Rt 02 Rw 04 Minggu 31 Maret 2019.

Seluas setengah Hektar kacang Panjang dan terong yang berisi 350 bibit kacang panjang dan buah terong.

Babinsa Serda Reno Ardianto saat konfirmasi melalui Via Selulernya Senin 01/04 Pihaknya mengatakan kunjungan tersebut dalam rangka meningkatkan Antusias masyarakat giat dalam menanam tumbuhan jenis Palawija seperti Kacang Panjang, Terong, Cabai Rawit , jagung Manis dan lain sebagainya.

"Menanam tumbuhan jenis palawija merupakan gerakan untuk memanfaatkan Lahan kosong yang merupakan sebuah alternatif untuk menambah dan meningkatkan pendapatan untuk kebutuhan rumah tangga. Sebut Babinsa Serda Reno Ardianto

Sutikno pemilik lahan pertanian kacang Panjang dan buah terong sebagai petani merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan baginya, selain cara perawatan yang mudah menanam kacang panjang juga  merupakan langkah untuk  meningkatkan penghasilan. Diperkirakan dalam jangka waktu 3 hingga 4 bulan lamanya sejak Penyemaian bibit kacang panjang dan buah terong sudah dapat dipanen, diperkirakan dari bibit yang ditanam dapat menghasilkan berkisar 350 Kilogram, hasil panen tersebut akan dipasarkan kepasar tradisional yang ada di kecamatan Peranap dan Batang Peranap.

Sutikno mengucapkan terimakasih kepada Pemerintahan setempat, Babinsa masyarakat dan Seluruh pihak terkait yang telah mendukung dan memberikan Motivasi dalam perawatan Tumbuhan Palawija kedepannya dapat meraih hasil yang sangat memuaskan.tutup Sutikno

Berita Lainnya

Index