Hari Ini Hotspot Bertebaran di Riau

Hari Ini Hotspot Bertebaran di Riau
Internet

Riaukarya.com - Setelah kemarin titik panas di Provinsi Riau mulai berkurang, hari ini kembali bertambah. Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, saat ini terdapat 86 titik panas (hotspot) di Riau.

"Hari ini titik panas naik drastis. Titik panas ini memang mengalami peningkatan dibandingkan hari sebelumnya yang hanya terpantau 24 titik. Hari ini 86 titik," ujar Kepala BMKG stasiun Pekanbaru, Sukisno, Selasa (19/3/2019).

Ia mengatakan, 86 titik panas tersebut tersebar di 8 wilayah, yakni di Rokan Hilir 23 titik, Siak 2 titik, Dumai 22 titik, Bengkalis 22 titik, Pelalawan 3 titik, Indragiri Hulu 4, Indragiri Hilir 3 titik dan Kepulauan Meranti 7 titik. 

"Dari jumlah tersebut, 66 titik diantaranya memiliki level konfidence di atas 70 persen yang berarti di wilayah tersebut diduga kuat ada aktivitas kebakaran hutan dan lahan," ujarnya. 

Ia menjelaskan, 66 titik itu tersebar di Bengkalis 17 titik, Indragiri Hulu 4 titik, Kepulauan Meranti 4, Dumai 18 titik, Indragiri Hilir 2 titik, Rokan Hilir 19 titik dan Pelalawan 2 titik.(fan) 

Berita Lainnya

Index