MAHASISWA UNIVERSITAS TUN HUSSEIN ONN MALAYSIA KUNJUNGI UNISI

MAHASISWA UNIVERSITAS TUN HUSSEIN ONN MALAYSIA KUNJUNGI UNISI
Mahasiswa Univ Tun Hussein On Malaysia Berfoto Bersama Mahasiswa Unisi

 

Riaukarya.com - Universitas Islam Indragiri (Unisi) kembali menjadi perhatian di tingkat Regional Asia Tenggara, terbukti bahwa satu-satunya Universitas kebanggaan masyarakat Inhil yg terletak di ujung pesisir Propinsi Riau ini dikunjungi oleh rombongan mahasiswa dan dosen Universitas Tun Houssin Onn Malaysia, Senin (5/11/2018). 

Bertempat di kampus 1 Jl. Propinsi Prt. 1, Unisi menerima kunjungan belasan mahasiswa dan dosen salah satu Universitas Negeri Jiran tersebut.

Rektor Unisi Dr. H. Najamuddin, Lc, MA dalam sambutannya menyampaikan "Unisi menyambut dengan tangan terbuka atas kunjungan ini, rasa bangga yang kami rasakan". Rektor juga akan berusaha dapat segera mengadakan kunjungan balasan, baik dosen maupun mahasiswa, tidak hanya ke Univ. Tun Hussein Onn, tapi juga beberapa perguruan tinggi di Malaysia dan negara-lainnya. 

Pembimbing kunjungan mahasiswa Dr. Muhammad Akbal bin Abdullah di menyampaikan bahwa Unisi adalah tujuan pertama dan pembuka jalan untuk kunjungan ke beberapa tempat selanjutnya. Selain pertemuan mahasiswa ini, rombongan akan berkunjung ke salah satu perusahaan di Indragiri Hilir dalam rangka penelitian bidang industri, dan penelitian bidang sosial-budaya ke salah satu daerah suku laut.

Kami berharap Unisi dapat menjadi partner dalam penelitiaan-penelitian ini, terimakasih" tutup Ketua Pusat Kajian Ilmu Sosial Umum dan Kurikulum dari Universitas Tun Hussein Onn Malaysia yang telah beberapa kali berkunjung ke daerah-daerah di Riau dan Indonesia ini.

Selain itu Muhammad Zaibulloh bin Muhammad Anafi mahasiswa jurusan Enginering yang juga ketua organisasi mahasiswa Univ. Tun Hussein Onn Malaysia dalam sambutan menyampaikan "kami merasa senang dan bangga bisa sampai dan disambut meriah di Unisi". Kunjungan ini dalam rangka mengenal perkembangan organisasi kemahasiswaan di Indonesia dan Unisi menjadi salah satu objek perhatiannya. 

Salah satu agenda kegiatan adalah Pertemuan Mahasiswa Internasional Unisi dan Univ. Tun Hussein Onn Malaysia diisi dengan diskusi bertema "Mahasiswa sebagai agen of change di era millenial".

Presiden mahasiswa Unisi Rizka Lestari yang juga mahasiswa prodi. Tehnik Industri dalam sambutannya selain memaparkan sejarah singkat pergerakan organisasi mahasiswa di Indonesia dan Unisi meyampaikan "apresiasi tinggi kepada mahasiswa Malaysia yang sudah jauh-jauh datang bersilaturahmi dengan mahasiswa Unisi, ini akan menjadi bukti bahwa mahasiswa Unisi akan terus berkembang".(rz)

Berita Lainnya

Index