Viral, Wabup Morowali Utara Ngamuk di Acara Pelantikan, Ini Videonya

Viral, Wabup Morowali Utara Ngamuk di Acara Pelantikan, Ini Videonya
Wakil Bupati Morowali Utara, Moh Asrar Abd Samad saat mengamuk di pelantikan pejabat eselon III (capture video)
weRiau.com - Wakil Bupati Morowali Utara, Asrar Abdul Samad mengamuk saat pelantikan pejabat eselon III di Daerahnya, Jumat (9/2). Aksi memalukan itu terekam dalam dua buah video berdurasi 1.14 detik dan 55 detik.
 
Saat dikonfirmasi, Wakil Ketua ‎DPRD Morowali Utara, Muhammad Safri mengaku kecewa sikap yang dipertontonkan oleh Asrar Abdul Samad. Kata dia, apa yang dilakukan oleh pasangannya Bupati Aptripel Tumimomor sudah tepat dalam melakukan reformasi birokrasi.
 
"Intinya kami mendukung Pak Bupati Aptripel dalam melakukan reformasi birokrasi di Morowali Utara,” ujarnya.
 
Dalam video tersebut, Asrar Abdul Samad terlihat mengamuk di sebuah acara. Dia telihat naik pitam untuk memprotes pelantikan tersebut. Bahkan sampai orang yang berada di sekelilingnya harus meredam emosinya itu.
 
Dalam video rusuh tersebut, juga tampak seseorang menendang kursi yang berada di depannya. Sang Wabup yang sudah kelewat emosi itu pun berusaha ditenangkan oleh sekelompok orang.
 
Dia tampak dibawa keluar ruangan oleh sejumlah petugas. Hal itu dilakukan supaya pelantikan pejabat eselon III tersebut bisa tetap berjalan.
 
"Tidak ada, tidak ada. Bupati ini cuma bikin rusak Morowali Utara ini!" teriak Asrar Abdul Samad‎ dalam video tersebut.
 
Bahkan dia menendang mobil Toyota Fortuner hitam tepat di bagian pintu. Dia tampak didampingi oleh petugas kepolisian dan dari TNI.
 
"Minggir ini," teriak Asrar sambil menendang mobil hitam itu.
 
Tonton videonya:
 

 

Sumber: jawapos.com
Sumber video: bonepos.com

#Nasional

Index

Berita Lainnya

Index