PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field Pertahankan Komitmen Pelaksanaan Bisnis Berwawasan Lingkungan

PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field Pertahankan Komitmen Pelaksanaan Bisnis Berwawasan Lingkungan
Lirik HSSE Assistant Manager Iswahyudi (lima dari kiri), foto bersama dengan para penerima penghargaan Proper di Istana Wakil Presiden, Senin (18/12/2017). / foto: riaupos.co
weRiau.com - Kerja keras PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field (PEP) kembali buktikan komitmen pelaksanaan kegiatan hulu migas berwawasan lingkungan. Melalui Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (Proper), perusahaan plat merah yang berkantor di Kecamatan Lirik Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) ini memperoleh peringkat hijau pada malam penganugerahan Proper, Senin (18/12/2017).
 
Penyerahan penghargaan Proper kali ini diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI bertempat di Istana Wakil Presiden RI. “Proper merupakan salah satu upaya negara melalui Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk mendorong penaatan perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup melalui instrumen informasi,” ujar pimpinan PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field Dirasani Thaib, Selasa (19/12/2017).
 
Menurutnya, Proper dilakukan melalui berbagai kegiatan yang diarahkan untuk mendorong perusahaan untuk menaati peraturan perundang-undangan melalui insentif dan disinsentif reputasi. Kemudian serta mendorong perusahaan yang sudah baik kinerja lingkungannya untuk menerapkan produksi bersih (cleaner production).
 
Penghargaan kali ini terasa istimewa, karena PEP Lirik mendapatkan pengakuan atas kinerja di bidang lingkungan untuk ke tiga kalinya secara berturut-turut sejak 2015. Hal ini mencerminkan komitmen PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field yang dalam kegiatan operasionalnya tidak hanya mementingkan aspek bisnis semata melainkan juga aspek lingkungan dan masyarakat sekitar wilayah operasi.
 
Pada usaha pelestarian lingkungan, PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field telah menjalin kerjasama dengan Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT) guna meningkatkan habitat mangsa asli Harimau Sumatera (grassing ground). Program ini merupakan satu-satunya konservasi terhadap satwa liar (harimau sumatera) di habitat aslinya (insitu).
 
Sedangkan untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat, PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field telah berhasil menciptakan peningkatan pendapatan bagi warga di Kecamatan Lirik melalui pengelolaan Wisata Alam Lirik oleh Koperasi Wisata Alam Lirik. Selain itu masih terdapat beberapa program pemberdayaan lainnya di Kecamatan Ukui Kabupaten Pelalawan dan Kecamatan Koto Gasib Kabupaten Siak.
 
Meskipun prestasi sudah dapat dipertahankan, pimpinan PT Pertamina EP Asset 1 Lirik Field enggan berbangga diri. “Alhamdulillah kami masih mampu memberikan yang terbaik bagi lingkungan dan masyarakat di sekitar wilayah operasi. Bersyukur, kemudian harus ditingkatkan lagi,” pungkas Dirasani Thaib.
 
 
 
Sumber: riaupos.co

Berita Lainnya

Index