Debut Pertama Bersama AC Milan, Gattuso Justru Alami Hal Aneh

Debut Pertama Bersama AC Milan, Gattuso Justru Alami Hal Aneh
Gattuso / foto: net
weRiau.com - AC Milan ditahan imbang saat melakoni pertandingan melawan Benevento pada lanjutan Serie A Italia di Stadion Ciro Vigorito, Minggu (3/12/2017).
 
Dilansir dari bola.liputan6.com (4/12/2017), pertandingan AC Milan kontra Benevento menjadi debut pertama pelatih anyar mereka, Gennaro Gattuso. Dalam debutnya pada pertandingan yang berlangsung pada minggu 3 Desember 2017 tersebut, Gennaro Gattuso harus mengalami kekecewaan. Pasalnya, AC Milan meraih hasil kurang maksimal dengan bermain imbang 2-2 saat melawan Benevento pada lanjutan Serie A Italia.
 
Pada babak pertama AC Milan unggul lewat gol yang di cetak oleh Giacomo Bonaventura pada menit ke-38. Benevento pun membalas dan menyamakan skor menjadi 1-1 pada menit ke-50 melalui George Puscas. Dan pada menit ke-57 AC Milan kembali unggul melalui gol yang dicetak oleh Kalinic. Namun, AC Milan yang sempat unggul 2-1 tersebut, tidak mampu mempertahankan keunggulannya. Dan barulah, kekecewaan Gattuso yang bermula saat Benevento membobol dan menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di menit ke-90 melalui kiper Benevento, Alberto Brignoli.
 
"Menurut saya hasil yang kami raih menyakitkan. Kami menderita pada 15 menit jelang pertandingan berakhir. Kami pun kebobolan dengan gol yang aneh. Saya tidak pernah menyangka bisa kebobolan oleh kiper pada detik terakhir," kata Gattuso.
 
"Saya benar-benar kesal melihat mengenai situasi di ruang ganti hari ini. Kami AC Milan dan harus berbuat lebih banyak, mengingat level permainan yang telah diraih belum cukup saat ini," ujar Gattuso.
 
Dengan hasil ini AC Milan pun bertengger di peringkat ke delapan dengan torehan 21 poin sedangkan Benevento, pertandingan ini menjadi kebanggaan tersendiri karena hasil ini membuat mereka meraih poin pertamanya setelah mengalami 14 kekalahan di Serie A musim 2017-2018. (wrc)

#Sepak Bola

Index

Berita Lainnya

Index