Mengerikan, Seorang Warga Inhil Diserang Beruang

Mengerikan, Seorang Warga Inhil Diserang Beruang
Korban saat dirawat di RSUD Puri Husada Tembilahan /foto: rtc
MANDAH - Seorang warga RT 2 Dusun Peria Kanan, Desa Cahaya Baru, Kecamatan Mandah, Kabupaten Inhil, Putang (55) mengalami luka parah, karena diserang beruang saat memeriksa jerat babi yang dipasangnya. 
 
Menurut cerita Kepala Dusun Peria Kanan, Firdaus, peristiwa serangan beruang ini terjadi saat korban bersama dua anaknya, Asran dan Gempol, Senin (9/10/2017) memeriksa seekor beruang yang terkena jerat babi yang dipasang Putang. 
 
Saat mereka bertiga berusaha menangkap beruang yang terjerat, ternyata di sekitar lokasi itu ada dua lagi beruang yang tiba-tiba menyerang bapak dan anaknya ini. Refleks, sang ayah menetak salah satu beruang dengan parang yang dibawanya dan dua anaknya melempar dengan lembing beruang yang satunya lagi. 
 
Lembing yang dilemparkan mengenai badan beruang dan patah, kemudian beruang itu pun lari dan dikejar kedua anak korban. Sedangkan beruang yang dibacok Putang yang sebelumnya juga lari, ternyata berbalik menyerangnya. 
 
"Beruang itu langsung mencakar bagian mukanya, sehingga bagian hidung dan bibir bawah putus serta pipi kiri terbelah," terang Firdaus menceritakan kembali keterangan dari anak korban, Jum'at (13/10/2017). 
 
Untungnya, saat diserang beruang itu korban sempat berteriak minta tolong, sehingga anaknya yang mengejar beruang yang terkena lembing kembali. Dan saat itu juga korban dibawa ke Puskesmas Pembantu Desa Belaras, namun karena lukanya parah dirujuk ke Puskesmas Mandah. Korban kembali dirujuk kembali ke RSUD Puri Husada Tembilahan dan saat ini masih dirawat di Ruang Flamboyan RSUD Puri Husada Tembilahan.
 
 
 
Sumber: riauterkini
Editor: redaksi

Berita Lainnya

Index