DPRD Rohil Harapkan Aspirasi Masyarakat Diakomodir Pemda Dalam Program Pembangunan

DPRD Rohil Harapkan Aspirasi Masyarakat Diakomodir Pemda Dalam Program Pembangunan
DPRD sangat mengharapkan saran, masukan dan aspirasi dari masyarakat dapat diakomodir dalam kegiatan program pembangunan pemerintah daerah untuk tahun anggaran yang akan datang. (Abdul Arif Rusni, RiauKarya.com)

ROHIL - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) telah melaksanakan tugas dan fungsinya dalam masa sidang pertama tahun 2024 yaitu turun ke daerah pemilihan (dapil).

Secara garis besar berdasarkan laporan dari hasil reses yang dilaksanakan di daerah pemilihan masing-masing dewan beberapa waktu lalu, terdapat aspirasi dari masyarakat untuk pembangunan dan perbaikan infrastuktur, sarana jalan dan prasarana kesejahteraan sosial serta mutu pendidikan.

Masyarakat berharap adanya peningkatan pelayanan kesehatan, pembangunan, peningkatan rumah ibadah, peningkatan hasil pertanian, perkebunan serta perikanan. Kemudian upaya dalam rangka pengentasan kemiskinan dan sebagainya.

DPRD sangat mengharapkan saran, masukan dan aspirasi dari masyarakat dapat diakomodir dalam kegiatan program pembangunan pemerintah daerah untuk tahun anggaran yang akan datang. (rif)
 

#Rohil

Index

Berita Lainnya

Index