Satu Keluarga Masuk Rumah Sakit, Setelah Terjadi Lakalantas

Satu Keluarga Masuk Rumah Sakit, Setelah Terjadi Lakalantas

INHU - Satu keluarga masuk rumah sakit, setelah mobil yang ditumpanginya terjadi kecelakaan lalulintas yang terjadi di jalan Lintas Timur, Dusun Putian, Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Selasa 23 April dinihari.

Informasi yang didapat dari korban, satu keluarga tersebut berasal dari kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau, tepatnya SP 5, Kayu Agung, yang baru mudik dari Bandung, Jabar menggunakan mobil pribadi.

Dijelaskan, kejadian naas tersebut terjadi sekitar pukul 02.00 dini hari, Selasa 23 April 2024 dengan TKP jalan lintas timur dusun Putian, Kelurahan Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu.

"Pada waktu kejadian saya tidak banyak mengetahui apa penyebab kecelakaan karena pada saat itu kami sedang tertidur dan tau tau musibah sudah terjadi," ujar salah satu korban Sefti Arianti (38) yang kebetulan istri dari sopir mobil tersebut.

Dikatakannya tabrakan terjadi laga kambing dengan mobil lainnya yang berlawanan arah. " Kami menuju pulang ke Pelelawan, ada 6 penumpang termasuk suami saya yang mengemudikan mobil, tambahnya.

Dari 6 penumpang tersebut ada 3 orang yang mengalami luka berat dan 3 orang mengalami luka ringan. Yang luka berat diantaranya Adang Efendi (supir) 48 tahun, Muhamad Ilham (16) dan Tiara (6). Sedangkan yang mengalami luka ringan, Sefti Arianti (38), Srisuwasti (40) dan Salma (12).

Dari pantauan media ini, ke 6 korban sudah mendapatkan perawatan dari tim medis di RSUD Indrasari Pematang Reba, dan sekitar pukul 11.45 Wib, atas permintaan keluarga korban yang datang menjenguk pada saat itu, para korban sebagian yang mengalami luka berat sudah diberangkatkan untuk dirujuk ke Rumah Sakit Selasih Kerinci, Pelelawan. (sur)

Berita Lainnya

Index