Pemdes Petalabumi Berikan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu

Pemdes Petalabumi Berikan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu

INHU - Sebanyak 39 anak yatim dan piatu diundang oleh pemerintah desa Petalabumi, Kecamatan Seberida, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), pada Sabtu (30/03/24) petang di Masjid Jami' Nur Hidayah Petalabumi.

Diundangnya mereka itu dalam rangka pemberian santunan untuk mereka yang tergolong yatim piatu yang berdomisili di wilayah desa Petalabumi.

Usai dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran  dan kata sambutan, pemberian santunan kepada 39 anak yatim piatu dilakukan. Santunan kepada anak yatim piatu tersebut diberikan pada anak-anak hingga yang bersekolah tingkat SLTP.

Kades Petalabumi, Sugiono A.Ma melalui Sekdesnya Moh Solihin menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada semua pihak yang turut serta menjadi donatur untuk kegiatan santunan ini terutama buat para pengurus anak yatim yang dominan demi terlaksananya kegiatan ini yang dilakukan dua kali dalam setahun.

"Shodaqoh pada anak anak yatim piatu sangat dianjurkan dalam agama Islam, sebab mereka adalah calon calon penghuni surga. Doa anak yatim Insya Alloh selalu dikabulkan oleh Allah swt. Mumpung ini bulan Ramadhan, bulan penuh berkah, kami segenap jajaran pemerintah desa menggelar acara ini yang telah menjadi bagian dari program kerja desa kita, setiap tahunnya," kata Sekdes.

Dia juga berharap kedepannya, makin tercipta hubungan positif antar sesama warga dan jajaran pemerintah desa. "Saya memohon adanya sinergi positif yang lebih kompak lagi antara kami selaku pemerintah desa dengan masyarakat desa Petalabumi. Sebab tanpa dukungan masyarakat, kami tidak akan mampu bekerja sendiri," ujarnya.

Lanjut dia, santunan terhadap anak yatim ini seperti tahun-tahun sebelumnya setiap anak Alhamdulillah mendapatkan Rp. 1 juta," Semoga untuk tahun-tahun berikutnya ada peningkatan," harapnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan santunan kepada 39 anak yatim yang diserahkan langsung oleh Kades Sugiono, Sekdes Moh. Solihin, Ketua pengurus anak yatim Akrom, dan pengurus masjid Jami' Nur Hidayah, H.Misran Khoyiron.

Setelah penyerahan santunan acara dilanjutkan dengan tausiyah agama dan doa yang disampaikan oleh Ustadz Cahyadi dan diakhiri buka bersama serta shalat magrib berjamaah.(sur)

Berita Lainnya

Index