Bursa Transfer Musim Panas

Tanpa Neymar Jr, Bagaimana Ketajaman Barcelona?

Tanpa Neymar Jr, Bagaimana Ketajaman Barcelona?
weRiau.com - Perpisahan Neymar Jr bersama Barcelona kemungkinan akan terasa emosional. Setidaknya itu yang akan dirasakan penggemar Blaugrana saat Paris Saint Germain (PSG) mengumumkan kepindahan pemain Brasil tersebut.
 
Belum lama ini, Barcelona melalui akun media sosialnya secara resmi mengumumkan bahwa salah satu pemain bintangnya itu sudah berpamitan dengan rekan setimnya di ruang ganti, Rabu (2/8/2017). Kendati demikian, klub tidak memberikan rincian lebih lanjut soal kepindahan Neymar.
 
Kabar itu tentunya sangat mengejutkan semua orang, terutama penggemar Barcelona. Saking kesalnya, penampakan poster anti-Neymar telah banyak bermunculan di luar Stadion Nou Camp dalam beberapa hari terakhir menyusul kencangnya spekulasi transfer Neymar. 
 
Salah satu posternya berbunyi "cari pengkhianat" di samping foto bintang Brasil tersebut. (Baca juga: Neymar Marah Dituduh Pengkhianat oleh Fans Barca 
 
Terlepas bagaimana respon penggemar, ada satu hal yang kemungkinan bisa menjadi topik hangat selanjutnya. Ini tentang kesibukan pelatih Barcelona Ernesto Valverde untuk mencari pengganti Neymar Jr. 
 
Maklum, dalam tiga musim terakhir, klub yang telah mengoleksi 24 gelar Liga Spanyol itu dikenal memiliki striker berbahaya di Eropa. Lalu bagaimana Barcelona menghadapi situasi jika PSG benar-benar sanggup melunasi klausul pelepasan Neymar senilai 222 juta euro atau Rp3,4 triliun?
 
Berikut Catatan Trio MSN Barcelona
 
1. Sejak Barcelona memiliki trisula yang dikenal dengan sebutan trio MSN (Messi, Suarez, Neymar), klub raksasa Catalan ini telah memenangkan 77 persen pertandingan yang mereka mainkan
 
2. Ketika satu dari trio MSN absen, rasio kemenangan Barcelona turun menjadi 73,3 persen
 
3. Dalam 113 pertandingan yang telah dimainkan MSN, trisula ini telah menyumbang 253 gol untuk Barcelona
 
4. Dalam 113 pertandingan sebagai bagian dari MSN, Neymar telah berkontribusi dengan mencetak 95 gol dan 36 assist. (snc)
 

#Sepak Bola

Index

Berita Lainnya

Index