Saat Pacu Jalur Event Nasional DLH Kuansing Kampanyekan Gerakan Minim Sampah

Saat Pacu Jalur Event Nasional DLH Kuansing Kampanyekan Gerakan Minim Sampah
Saat Pacu Jalur Event Nasional DLH Kuansing Kampanyekan Gerakan Minim Sampah

KUANSING  - Jelang Pelaksanaan Event Nasional Kebudayaan Pacu Jalur di Tepian Narosa Teluk Kuantan, yang akan digelar 23-27 Agustus 2023, memerlukan perhatian serius dari berbagai pihak. Selain masalah kenyamanan penonton, hal yang paling tidak kalah penting untuk diperhatikan yakni penanganan sampah selama gelaran event nasional tersebut. 

"Sampah dari ratusan ribu pengunjung harus mendapatkan penanganan serius jika tidak, masalah sampah ini akan menjadi sorotan. Kami akan kampanyekan Gerakan Minim Sampah", Ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Kuantan Singingi Deflides Gusni, melalui pesan singkat kepada Kepala Bidang Komunikasi Dinas Kominfoss Hevi Heri Antoni, M.Si, Sabtu 12/08/2023 petang. 

Untuk itu Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kabupaten Kuantan Singingi  telah mempersiapkan cara jitu untuk mengatasi masalah sampah tersebut. 

Salah satunya merekrut relawan sampah, seperti komunitas peduli lingkungan, sekolah, dan juga menangani sampah dg melakukan pemilahan di sumbernya. 

“Sampai saat ini, kami memastikan bahwa relawan yang akan mengurus sampah di Event Nasional Pacu Jalur sudah siap. Dan ada sekitar 200 orang petugas untuk mengoperasikan tong sampah portabel tiga warna diantaranya jenis sampah organik, anorganik, dan residu, serta pakai roda sebanyak 400 unit, mobil dump truck 8 unit, Kaisar 5 unit, pick up 3 unit, serta bak sampah terpilah 6 unit, dan peralatan pendukung lainnya", Jelas Kadis DLHK Deflides 

Lebih lanjut ia menerangkan, sampah organik Kita kirim ke TPS3R, Sampah An Organik Kita kirim ke Bank Sampah Induk, dan Sampah Residu dikirim ke TPA. 

Kemudian dalam penanganan sampah, aktifitas dimulai sejak pagi hari sampai dg tengah malam selama Pacu Jalur. Disamping itu, Kita juga berupaya menumbuhkan kesadaran masyarakat atau pengunjung supaya lebih peduli sampah, tutur Deflides Gusni.

#Kuansing

Index

Berita Lainnya

Index