ZIS At-Taufiq Kota Bogor Menyalurkan 7 Ekor Hewan Kurban Ke Pelosok Negeri Di Kampar Kiri Hulu

ZIS At-Taufiq Kota Bogor Menyalurkan 7 Ekor Hewan Kurban Ke Pelosok Negeri Di Kampar Kiri Hulu
Prosesi Penyerahan Hewan Kurban di Desa Terusan Kampar kiri Hulu

KUANSING - Desa Terusan Kampar Kiri Hulu Bismillah, alhamdulillah program qurban pelesok negeri ZIS At Taufiq Kota  Bogor sudah dilaksanakan  tgl 30 Juni 2023 
Di Desa Terusan Kecamatan Kampar Kiri Hulu Kabupaten Kampar Provinsi Riau.


Daerah yang memang menjadi target penyaluran hewan Qurban ZIS At-Taufiq Kota Bogor karena daerah tersebut termasuk ke daerah 3 T (Terpencil, Tertinggal dan Terisolir) di Provinsi Riau, akses menuju lokasi satu satunya hanya menggunakan Piyau (perahu) selama 3 jam melawan arus  sungai Subayang. 



Alhamdulillah tahun ini ada 7 ekor hewan Qurban yang diantarkan ke desa Terusan  terdiri dari 2 ekor Kerbau yang salah satunya dari Direktur BP-ICAT (Badan Pengelola Islamic Center At-Taufiq) Ust. Abdul Kadir Azzubaidi Sekeluarga, 1 ekor kerbau dari Sahibul Qurban ZIS At-Taufiq terdiri dari Orang tua siswa Sekolah At-Taufiq  Bogor serta 5 ekor kambing terdiri dari 2 ekor kambing Sahibul Qurban Orang tua siswa Sekolah At-Taufiq Bogor dan 3 ekor kambing dari Majlis Taklim XL Jakarta. 



Kepala Desa Terusan , pak Azwar mengucapkan terima kasih kepada Sahibul Qurban dan lembaga-lembaga pendukung kegiatan Qurban Untuk Pelosok Negeri  seperti Yayasan Al Irsyad Kota Bogor, BP-ICAT ,ZIS At Taufiq, MT-XL dan Sigma Peduli karena tahun ini masyarakat desanya merasakan hewan Qurban setelah bertahun-tahun tak dapat hewan Qurban karena keterbatasan ekonomi dan akses yg sangat sulit menuju desanya ada 150 KK yang menerima manfaat hewan qurban tahun ini" Ucapnya 



Pak Azwar juga berharap tahun depan mereka bisa mendapatkan kembali hewan Qurban untuk Desa nya.. " Tutupnya 

ZIS At-Taufiq juga menyelenggarakan pemotongan dan pembagian daging hewan Qurban di lingkungan Sekolah At Taufiq , Kedung Jaya  Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor sebanyak 2 ekor Sapi dan 3 ekor kambing hasil sumbangan dari Orang Tua Siswa Sekolah At-Taufiq 



ZIS At-Taufiq mengucapkan terimakasih banyak kepada semua Sahibul Qurban tahun 1444H/2023 M. Semoga kedepannya ZIS At-Taufiq terus bisa menghimpun kebaikan dari sahabat-sahabat dermawan untuk dapat selalu menebar kemanfaatan bagi umat dan masyarakat banyak. 
Mari saluran kan Zakat Infak Sadekah melalui ZIS At-Taufiq  ke rekening 
BSI : 7231475658 An. ZIS At-Taufiq
Konfirmasi : 0812 7516 2119 (Thio) 

Jazakallah khair..

#Kuansing

Index

Berita Lainnya

Index