Pemcam Rupat Utara melakukan Syafari Ramadhan Desa Titi Akar

Pemcam Rupat Utara melakukan Syafari Ramadhan Desa Titi Akar
Giat PEMCAM Rupat Utara lakukan safari Ramadhan di desa Titiakar

BENGKALIS  - Masuknya bulan Suci Ramadhan  sebagai bulan yang dinantikan penuh Suka Cita  buat Umat Muslim di Dunia ini. Bulan ini sentiasa di nantikan umat Muslim sebagai bulan yang penuh keberkahan untuk  berpuasa selama satu bulan penuh, sehingga bulan Syawal dan bersama - sama merayakan Lebaran atau hari raya Aidil Fitri. 

Memasuki bulan suci Ramadhan ini Camat Rupat Utara Aulia Fikri S,SOS,MMP  melakukan kegiatan Syafari Ramadhan di desa yang terdapat di Kec Rupat Utara, Adapun Desa yang di kunjungi kali ini adalah desa Titi akar, Melalui Perwakilannya KASI,SOSBUD Adi Putra S,pd,MAP beserta rombongan yang terdiri dari  Panut SPD, Kasi PMD, Kasi TRANTIB Wahyudi S,Hum,MP.
Rombongan Syafari Ramadhan hadir sebelum  Sholat Magrib dengan agenda acara berbuka puasa bersama di kediaman Kades Suka Damai Aris SPD, dan juga mengunjungi para Jemaah di masjid Nurul Iman yang terletak di jln Paiman Desa Titi akar, Senen ( 27/03/2023) pukul 18.00 wib. 

Kedatangan Rombongan Syafari Ramadhan dari Kecamatan tersebut langsung di sambut Jemaah dan PLH Desa tersebut Khaidir, Ketua BPD Aprizal serta tokoh masyarakat lainnya. 

Rombongan langsung melaksanakan Sholat Isya berjemaah yang di ikuti oleh masyarakat Muslim yang hadir di tempat tersebut. Sehabis Buka Bersama di lanjutkan acara  Tausyiah yang isi oleh  Ustad R,A Rambe yang turun bersama Rombongan Syafari Ramadhan. 

Sehabis penyampaian Tausyiah Rombongan memberikan santunan kepada Anak yatim, Janda dan Fakir miskin yang terdapat di Desa tersebut. Adapun bantuan yang diberikan berupakan Sembako, dan bantuan keuangan untuk pembangunan Masjid tersebut.
Khusus santunan untuk anak yatim selain dari pihak Kecamatan ada titipan Khusus dari Ibu Bupati Bangkalis Kasmarni, S.Sos M.MP Selain itu juga dalam giat ini melalui Kasi Sosbud Adi Putra menyerahkan Kartu Pra Kerja untuk para nelayan yang langsung disampaikan kepada PLH Desa tersebut bapak Khaidir. 

Acara di tutup dengan foto bersama para Jamaah dan Tim Syafari Ramadhan. 

Sebelum seluruh Tim Syafari Ramadhan dan Para Jamaah membubarkan diri.Terpisah setelah habis acara giat dilakukan mewakili Pihak Desa, Khaidir mengucapkan ribuan terimakasih kepada Tim Syafari Ramadhan." Semoga dengan adanya giat seperti ini akan bermamfaat buat para Jamaah kita, bisa menyambung Sillaturrahmi dan kita berharap tahun berikutnya ini dapat ditingkatkan lagi, Karena dengan adanya kegiatan ini dapat menambah kesadaran para Jamaah khususnya kalangan muda dari hal hal yang positif" pungkas beliau lagi. 
 

#Bengkalis

Index

Berita Lainnya

Index