Petani Mengeluh, Kelapa di Inhil Turun Drastis

Petani Mengeluh, Kelapa di Inhil Turun Drastis
Kelapa Bulat
INHIL - Petani kebun kelapa di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) yang merupakan hamparan Kelapa Dunia sedang mengeluhkan turunnya harga kelapa dalam beberapa Minggu terakhir.
 
Kini harga kelapa sekarang menjadi Rp 1900-2300/kg, yang mana pada dari harga awalnya 3400/kg. Kondisi ini tidak sebanding dengan kebutuhan pokok yang terus meroket. 
 
Masyarakat berharap Bupati Inhil HM Wardan, mencarikan terobosan sehingga harga kelapa kembali stabil. Ijal (28), salah seorang petani kelapa Minggu (4/6) mengaku prihatin, hasil perkebunan yang merupakan sumber pencarian masyarakat Sungai Simbar Guntung, kurang mendapatkan perhatian dari  pemerintah daerah. Menurutnya harga satu kilogram kelapa hanya bisa membeli satu kilogram beras.
 
" Tolong perhatikan nasib petani kebun kelapa di Sungai Simbar Guntung. Karena kelapa satu satunya penghasilan terbesar bagi masyarakat, " ujarnya.
 
Selain itu, kelapa merupakan penghasilan andalan bagi sebagian masyarakat, dan menjadi penopang perekonomian keluarga. Menurut Ijal, ekonomi masyarakat akan stabil jika harga kelapa sebanding dengan kebutuhan sehari hari.
 
" Harga kelapa Hampir disemua Kecamatan Turun Dan harganya tidak sama, besar kemungkinan dipermainankan oleh Pengepul, " ungkap Masyarakat Enok Khoir.
 
Di kecamatan enokpun Harga kelapa disetiap Desa tidak sama ada, dibulan puasa ini harga Kelapa di Enok Mulai Dari Rp : 1900-2400 Per Kg yang awalnya harga kelapa per kg Rp : 300-3500 Per kg.
 
Sementara Itu Ketua Ketua Persatuan Petani Kelapa Indonesia (Perpekindo), Indragiri Hilir Burhan.S.pi Mengatakan, Harga Kelapa dibulan puasa ini mengalami penurunan 1.500 Per kg yang awalnya 3400 saat ini harga kelapa kisaran 2000 sampai 2400 saja.
 
Faktor-faktor menurunya harga kelapa dikabupaten Indragiri Hilir ini disebabkan oleh pengaruh pasar Global, Prusahaan-Prusahaan Luar Negri sudah mulai membatasi Expor menjelang Hari Raya Idhul Fitri ini, oleh sebab itulah kelapa banyak membanjiri Gudang-Gudang di Inhil yang menyebabkan harga turun.
 
Tambahnya. " Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir diharapkan mampu mencarikan solusi tentang kesetaraan harga kelapa agar harga tidak dipermainkan oleh Pengepul, karna Harga disetiap desa dikabupaten indragiri hilir berbeda-beda, "Jelasnya.(***)
 

Berita Lainnya

Index