Berkunjung ke Kecamatan Singingi, Bupati Yopi "Diteriaki" Gubernur Riau

Berkunjung ke Kecamatan Singingi, Bupati Yopi
Bupati Yopi berfoto bersama pasangan pengantin dan keluarganya serta masyarakat di Kuansing
KUANSING - Bupati Indragiri Hulu (Inhu), H. Yopi Arianto berkunjung ke Desa Sungai Bawang, Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuantan Singingi, Rabu (10/5/2017). Kunjungan tersebut dalam rangka mengahadiri undangan pesta pernikahan keluarga Bapak Sunarto Yudi sekaligus silaturahmi dan temuramah bersama masyarakat transmigrasi.
 
Kehadiran Bupati Yopi disambut antusias oleh masyarakat. Keantusiasan masyarakat semakin memuncak tatkala Bupati termuda di Riau tersebut bernyanyi menghibur hadirin dan tamu undangan. Bahkan pada saat Bupati Yopi menyanyikan lagu andalannya yang berjudul "Bang Toyib" masyarakat meneriaki Bupati Yopi dengan kata selamat datang Gubernur Riau, sontak tepuk tangan dari hadirin menggelegar.
 
Pada kesempatan tersebut, Bupati Yopi mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kuantan Singingi, khususnya Bapak Sunarto Yudi sekeluarga dan masyarakat Desa Sungai Bawang yang telah mengundang dirinya. Tak lupa, Bupati juga mengucapkan selamat menempuh hidup baru bagi pasangan Risvi dan Sulaiman, semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warrohmah. 
 
Selain itu, Bupati Inhu dua periode ini juga menyampaikan bahwa kehadirannya bukan karena akan Pilgubri, melainkan menghadiri undangan pesta pernikahan dari Bapak Sunarto Yudi sekeluarga dan silaturahmi dengan masyarakat. 
 
"Bapak-bapak dan ibu-ibu, tadi MC menyebut saya calon Gubernur, disini saya sampaikan saya belum calon Gubernur, karena saya kesini ingin silaturahmi saja. Tapi kedepannya kita tunggu tanggal mainnya, kalau ada kesempatan insyaAllah, mohon doa dan restunya," ujarnya. 
 
Sementara itu, Tokoh masyarakat Desa Sungai Bawang, Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuansing yang juga tuan rumah, Sunarto Yudi mengucapkan terimakasih kepada Bupati Inhu, H. Yopi Arianto yang telah berkenan hadir memenuhi undangan acara pesta pernikahan dan silaturahmi dengan masyarakat. 
 
"Saya kenal Pak Yopi sudah lama, Alhamdulillah beliau tidak berubah, tetap seperti dulu merakyat dan sederhana. Semoga kedepannya Pak Yopi dapat memimpin Riau," ujarnya seraya disambut tepuk tangan hadirin dan tamu undangan. (fer) 

Berita Lainnya

Index