Hadiri Paripurna PAW Anggota DPRD Kota Dumai,Walikota Dumai Ucapkan Selamat

Hadiri Paripurna PAW Anggota DPRD Kota Dumai,Walikota Dumai Ucapkan Selamat

DUMAI - Walikota Dumai H. Paisal, SKM, MARS menghadiri Peresmian Pengangkatan Dan Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kota Dumai Sisa Masa Jabatan 2019-2024, bertempat di Kantor DPRD Kota Dumai, Rabu (12/02/2022). 

Pengucapan Sumpah/Janji Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kota Dumai dipimpin langsung oleh ketua DPRD Kota Dumai Agus Purwanto, S.T., dan pembacaan Surat Keputusan dibacakan oleh Sekretaris DPRD Kota Dumai (Sekwan) Hadiyono, S. Hut, M. Si. 

Selanjutnya, berdasarkan surat Keputusan Gubernur Riau Nomor Kpts.1399/XII/2021 tanggal 22 Desember 2022 tentang Peresmian Pemberhentian Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Dumai a.n. SW. Simanungkalit dan Peresmian Pengangkatan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Dumai a.n. Anhar Rizky Siregar Masa Jabatan 2019-2024

Sementara itu, Walikota Dumai dalam sambutanya mengatakan selamat kepada Anhar Rizky Siregar sebagai anggota DPRD Kota Dumai periode 2019-2024 yang baru saja dilantik dan diambil sumpah/janji untuk dapat menjalankan tugas dan amanah jabatan yang diemban. 

“Kami berharap DPRD dapat bersinergi dengan pemerintah dengan menjalankan kerjasama yang baik dan saling mengisi dengan tujuan utama untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat,” ucap Walikota. 

Turut hadir pada acara peresmian ini yaitu, Sekretaris Daerah (Sekda), Asisten dan Staff Ahli beserta inspektur, Forkopimda, Ketua LAMR, Pejabat Struktural di lingkup Kota Dumai, BNN, Komisioner KPU, Bawaslu, Kepala OPD, Camat se-Kota Dumai, serta hadirin tamu undangan.

Berita Lainnya

Index