Wujudkan Kota Tanggap Ancaman Narkoba, BNN Kota Dumai Gandeng Insan Pers

Wujudkan Kota Tanggap Ancaman Narkoba, BNN Kota Dumai Gandeng Insan Pers

DUMAI - Badan Narkotika Nasional Kota Dumai dalam melaksanakan salah satu fungsinya yaitu "pencegahan ", untuk hasil yang lebih maksimal tentulah harus melibatkan semua komponen yang ada di Kota Dumai ini.

Salah satu Program BNN Kota Dumai untuk menyukseskan pencegahan ini digagas oleh bidang pemberdayaan masyarakat dengan menggandeng Insan Pers yang dikemas dalam bentuk workshop penguatan kapasitas Insan Pers untuk mewujudkan Kota Tanggap Ancaman Narkoba yang dilaksanakan Selasa (16/11/2021) di Room Meeting Hotel Grand Zuri Jl. Sudirman Dumai.

Dalam workshop dengan konsep diskusi panel ini berdasarkan undangan terlihat ada 20 media yang jadi peserta, baik cetak, TV, radio dan online yang semuanya sudah terverifikasi oleh dewan pers. Dengan narasumber Kepala BNNK Dumai, Kadis Kominfo Kota Dumai dan Ketua PWI Kota Dumai. 

Dalam sambutannya Kepala BNN Kota Dumai AKBP Thamrin Parulian, SH berharap kepada wartawan bahwa tujuan utama Program Pemberdayaan Masyarakat Tanggap Ancaman Narkoba adalah agar bersama-sama dan efektif dalam menghadapai ancaman bahaya narkoba karena Kota Dumai termasuk Kota Tanggap Ancaman Narkoba, teruslah memberitakan mengenai penyalahgunaan narkoba di Kota Dumai baik penindakan, pengedaran dan pencegahan, agar masyarakat tahu resiko atas penyalahgunaan narkoba sangat merugikan pribadi dan keluarga. 

Dilanjutkan sambutan oleh Kadis Kominfo Dumai Drs. Khairil Adli, M.Si yang sangat familiar di kalangan awak media dengan panggilan Bang Adli ini memberikan materi penguatan kapasitas Insan Pers untuk Kota Tanggap Narkoba. Dalam penjelasannya Kadiskominfo memberikan beberapa potret permasalahan narkoba serta pencegahannya dari sudut pandang pemerintah.

Terakhir Ketua PWI Dumai Bambang Herdianto lebih menekankan kepada rekan-rekan media untuk bersama-sama mewujudkan Dumai Kota Idaman, dengan ikut serta dalam pencegahan terhadap ancaman narkoba di Kota Dumai lewat tulisan-tulisan rekanku semua, tutupnya.

Berita Lainnya

Index